Menu

Mode Gelap

Daerah

Belum Terakreditasi C, Pelayanan RSUD Tarakan Terbatas


					Komisi 2 DPRD Tarakan Kunjungan Kerja ke Mitra kerja RSUD Kota Tarakan (15/10). Poto: Istimewa Perbesar

Komisi 2 DPRD Tarakan Kunjungan Kerja ke Mitra kerja RSUD Kota Tarakan (15/10). Poto: Istimewa

TARAKAN – Anggota Komisi 2 DPRD Kota Tarakan melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Umum Daerah Kota Tarakan di Jalan Aki Balak Kelurahan Karang Harapan selasa (15/10/19). Kegiatan ini merupakan rangkaian silaturahmi yang dilakukan Komisi 2 dengan Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Kota Tarakan yang menjadi mitra kerjanya.

Kunjungan sekaligus perkenalan anggota Komisi 2 DPRD Kota Tarakan ini dipimpin langsung ketua Komisi 2 Sofyan Udin Hianggio. Dalam kunjungannya para wakil rakyat melihat fasilitas yang ada di RSUD baik itu ruangan maupun peralatan yang ada.

Ketua Komisi 2 DPRD Kota Tarakan Sofyan udin Hianggio mengatakan pertemuan ini selain bersilaturahmi juga untuk meminta gambaran umum kepada OPD khususnya yang berkaitan dengan kesehatan.

“Keluhan yang disampaikan tidak lari jauh beda dengan OPD lainnya, seperti tahun sebelumnya yakni masalah anggaran. Kondisi defisit seperti sekarang ini rata-rata keluhannya tentang anggaran,” ujarnya.

Salah satu permasalah yang dialami RSUD Kota Tarakan belum terakreditasi C. Sehingga pelayanan yang diberikan belum bisa maksimal.

“Yang menjadi catatan khusus dari hasil kunjungan di RSUD Tarakan proses akreditasi menjadi tipe C sampai sekarang belum selesai. Kalau itu sudah terakreditasi bisa memberikan pelayanan secara maksimal,” terangnya.

Meskipun belum terakreditasi RSUD Tarakan tetap bisa melayani terutama pasien BPJS. Selain itu persoalan lainya adalah terkait dengan minimnya anggaran.

“Masalah kekurangan anggaran ini menjadi catatan khusus komisi 2 yang nanti bakal diperjuangkan saat rapat pembahasan APBD 2020. Supaya rumah sakit bisa berfungsi secara maksimal,” jelasnya. (spo/aii)

Artikel ini telah dibaca 129 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Gubenur Bahas Potensi Pengembangan Olahraga Bersama Menpora

5 Juli 2025 - 15:52

Pekan Olahraga dan Seni Nusantara Pegawai OIKN: Ajang Menempa Karakter di kota Nusantara

5 Juli 2025 - 14:58

Gubernur Harapkan Pengalihan PI 10 Persen Dapat Memperkuat Kemandirian Ekonomi Daerah

5 Juli 2025 - 12:46

Pemerintah Kota Balikpapan Pilih 39 Calon Paskibraka Terbaik

5 Juli 2025 - 08:07

CPNS OIKN Resmi Bergabung: Tonggak Baru Penguatan SDM untuk Ibu Kota Masa Depan

5 Juli 2025 - 08:01

Lantik Pengurus Baru, Dekranasda Balikpapan Siapkan Pengrajin Lokal Bersaing di Pasar Global

5 Juli 2025 - 07:17

Trending di Daerah