TANA TIDUNG – Aksi damai pro pembangunan pusat pemerintahan di Bundaran berlangsung aman, damai dan kondusif, Rabu (29/9/2021).
Dalam tuntutanya massa menyampaian bahwa sangat mendukung rencana pembangunan pusat pemerintahan yang berada di sekitar bundara HU Kabupaten Tidung.
Hal tersebut disambut baik anggota DPRD KTT yang hadir menerima warga di depan kantor DPRD Jalan Inhutani.
“Saya juga melihat massa yang hadir sangat antusias, sangat luar biasa dan begitu banyak diperkirakan sekitar ada 200-300 orang dibanding dengan yang aksi sebelumnya,” ucap anggota DPRD KTT, Dahlan.
Menurutnya aksi ini sangat luar biasa, dimana meski ada kontra rencana pembangunan pusat pemerintahan namun ternyata ada juga yang pro pembangunan.
“Ini yang perlu kita apresiasi sekali bahwa sebagian besar dan masyarakat lebih banyak yang mendukung pusat pemerintahan di Bundaran HU,” ujarnya.
Mudahan dengan adanya aksi damai pro pembangunan dan berharap ada adanya ikon KTT, kedepan diharapkan pembangunan bisa terwujud dan dampak ekonomi bisa tumbuh pesat.
“Memang selama ini kita melihat setiap ada tamu yang datang selalu bertanya dengan pusat pemerintahan, ini yang sangat kita sayangkan ketika sudah ada dari pihak perusahaan (adindo) yang bersedia memberikan lahan kepada Pemda, kesempatan inilah yang kita pergunakan untuk membangun,” ungkapnya.
Tentunya Pemda pasti akan memperhatikan masyarakatnya. Diharapkan masyarakat lebih sabar karena saat ini masih dalam proses, ada masa dan waktunya. (her/iik)