TANA LIA – Camat Tana Lia Samian didampingi Kades Sambungan Muluk Sulaiman menyerahkan bantuan untuk korban angin puting beliung, di kantor Camat Tana Lia, Rabu (20/4/2022).
Camat Tana Lia, Saiman mengatakan bantuan yang diserahkan merupakan bantuan dari masyarakat khususnya pemuda Tideng Pale.
“Ada sembako dan uang tunai, khusus masyarakat yang terdampak angin puting beliung,” ujarnya kepada fokusborneo.com.
Camat Samian, sangat terharu dengan adanya bantuan yang datang silih berganti dari masyarakat. Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang terkena bencana angin puting beliung.
“Selaku pemerintah Kecamatan Tana Lia dan desa yang terkena dampak bencana angin puting beliung saya mengucapkan ribuan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pemerintah Daerah Bapak Bupati dan wakil dan semua Opd Tana Tidung dan masyarakat,” ujarnya.
“Buat teman – teman terima kasih untuk pemuda Tideng Pale, semoga Allah SWT membalas budi baik dan melipat gandakan rejeki anak muda Tideng Pale, semoga bantuan ini menjadi ladang amal buat teman-teman semua,” lanjutnya.
Sementara itu di tempat terpisah Kades Sambungan, Muluk Sulaiman menambahkan, “Saya selaku kepala desa sambungan apresiasi sekali dengan kegiatan penggalangan dana oleh pemuda Tideng Pale yang mana sangat peduli dengan sesamanya tentunya ini menjadi contoh bagi diri saya dan seluruh masyarakat yang mana rasa peduli kemanusiaan ini sangat dibutuhkan bagi saudara kita yang tertimpa bencana alam,” sambungnya.
Kades Muluk Sulaiman mengucapkan terima kasih untuk pemuda Tideng Pale yang telah meluangkan waktu dan tenaga menggalang dana membantu masyarakat.
“Semoga allah memberikan kesehatan kesuksesan kepada teman-teman semua Aminn ya Robbal Aamin,” pungkasnya. (her/Iik)