TARAKAN – Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Tarakan menyerahkan bantuan donasi kepada korban kebakaran di RT 1, Beringin 4, Kelurahan Selumit Pantai, Kecamatan Tarakan Tengah.
Bantuan diserahkan langsung Ketua DP KORPRI Kota Tarakan H. Hamid Amren didampingi Sekretaris Sisca Maya Crenata dan jajaran pengurus yang diterima langsung Kepala Dinas Sosial Kota Tarakan Arbain didampingi Kepala Pelaksana BPBD Kota Tarakan Yonsep di Posko Bantuan, Kantor Kelurahan Selumit Pantai, Kamis (10/8/2023) siang.
“Bantuan dari KORPRI ini sesuai dengan arahan Walikota Tarakan dr. Khairul selaku Ketua Pembina KORPRI Kota Tarakan dan surat Ketua Dewan Pengurus KORPRI kepada seluruh unit kerja atau pengurus unit KORPRI di masing-masing perangkat daerah sampai dengan pagi ini (10/8) yang sudah kita serahkan adalah Rp 235.720.000 itu secara keseluruhan uang yang berasal dari KORPRI baik yang diserahkan langsung masing-masing perangkat daerah seperti Dinas Pendidikan kemarin, Dinas PUPR, dan pagi hari ini beberapa perangkat daerah atau unit KORPRI menyerahkan lewat sekretariat KORPRI kita serahkan Rp 82.769.000 itu yang kita serahkan,” jelas Hamid Amren.
Bantuan yang diserahkan dari DP KORPRI Kota Tarakan adalah bentuk empati dan simpati KORPRI dan ASN Kota Tarakan terhadap korban musibah yang terjadi di RT 1 Beringin 4, Kelurahan Selumit Pantai.
“Mudahan ini sedikit meringankan beban korban kebakaran. Rencananya nanti Sabtu (12/8) akan dibagikan secara merata kepada seluruh korban kebakaran. Seluruh donasi baik yang dikumpulkan oleh masyarakat, lalu yang berasal dari ASN ini semua akan dibagi rata yang akan diserahkan oleh Bapak Walikota Tarakan dr. Khairul di Kantor Kelurahan Selumit Pantai atau SDN 028 Tarakan,” tuturnya.
Di harapkan mudahan bantuan yang sudah terkumpul dan nantinya diserahkan kepada korban bisa dimanfaatkan secara baik, pertama bisa membantu menyewa rumah atau memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga :Dewan Pengurus KORPRI Tarakan Berikan Perhatian Kepada Anggota Menjelang PensiunÂ
Lebih lanjut, Hamid Amren yang juga selaku Sekda Tarakan mengungkapkan selain donasi dari masyarakat dan ASN, nantinya juga akan ada bantuan yang bersumber dari APBD untuk setiap kepala keluarga (KK) baik pemilik rumah, penyewa, maupun kepala keluarga yang menumpang dan besarnya masing-masing sesuai dengan aturan.
Sampai dengan Rabu (9/8) total bantuan yang sudah direkap oleh tim Posko Bantuan untuk uang tunai mencapai angka Rp 314 juta dari masyarakat dan KORPRI termasuk didalamnya ada ASN.
“Mudah – mudahan dari masyarakat mungkin sudah menyentuh angka sekitar kurang lebih separuh dari total yang sudah direkap kemarin Rabu (9/8),” ungkapnya.
Dalam kesempatan ini, Hamid Amren menyampaikan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat, Ormas, Paguyuban, Instansi, Perusahaan dan lainya yang berpartisipasi memberikan bantuan baik dalam bentuk Natura, makanan, dan juga keaktifannya di pos – pos simpang jalan untuk menggalang dana dari masyarakat.
“Tentu masyarakat tidak bisa datang langsung ke lokasi meski begitu bantuan masyarakat ini sangat bermanfaat untuk warga yang terkena musibah, oleh karena itu saya ingin mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah menyumbang baik dalam bentuk tenaga, saran, pikiran, dalam bentuk sumbangan, dalam bentuk uang atau barang termasuk teman media yang telah menyampaikan informasi ini kepada seluruh khalayak masyarakat di Tarakan,” ucapnya.
Terimakasih juga disampaikan kepada teman-teman tim Posko dari seluruh Instansi Pemda ada BPBD, Dinas Sosial, Satpol PP, Dishub, Dinas Kesehatan, Dinas Kebersihan, Kecamatan, Kelurahan, PMI, BAZNAS dan seluruh instansi yang terlibat, bahkan ketua RT dengan semangat membantu di lapangan.
“Sampai saat ini tidak ada keluhan dari korban, itu yang sangat penting,” tegasnya.
Hamid Amren yang juga menjabat sebagai Ketua PMI Tarakan ini melihat jiwa sosial dan filantropi masyarakat Kota Tarakan cukup tinggi dan ini harus dirawat, dijaga, dan dibina karena ini akan meringankan setiap kejadian musibah yang terjadi.
“Musibah kebakaran yang terjadi di wilayah Tarakan semoga ini menjadikan kita semua instrospeksi diri untuk lebih waspada, saya minta dan imbau semua menjaga dan mencegah terjadinya musibah tidak hanya kebakaran tapi juga lainya seperti tanah longsor, banjir dan lainya,” imbaunya.
Melihat kondisi bantuan saat ini yang sudah terkumpul di posko, Hamid Amren mengajak dan mengimbau kepada masyarakat yang akan memberikan bantuan lebih mengutamakan uang sehingga lebih bermanfaat untuk korban kebakaran.
“Semua bantuan prinsipnya baik, tapi kita harapkan donasi dalam bentuk uang, kalau pakaian misalnya saat ini sudah cukup banyak bahkan tidak ada tempat untuk menyimpan,” pungkasnya. (aii/Iik)