• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Daerah

Berau Terapkan Pengajuan Kenaikan Pangkat ASN Setiap Bulan, Dorong Profesionalitas Pegawai

by Redaksi
24 September 2025 11:26
in Daerah
A A
0

Sekda Berau Muhammad Said menyerahkan SK Kenaikan Pangkat kepada ASN dalam Sosialisasi Kenaikan Pangkat Tahun 2025 di ruang rapat Sangalaki, Selasa (23/9/2025).

TANJUNG REDEB, Fokusborneo.com – Kabupaten Berau resmi menerapkan mekanisme kenaikan pangkat Aparatur Sipil Negara (ASN) setiap bulan, sebuah langkah inovatif yang diharapkan meningkatkan profesionalitas dan semangat kerja pegawai.

Penerapan kebijakan ini ditandai dengan penyerahan 35 Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat periode Oktober 2025 pada acara Sosialisasi Kenaikan Pangkat Tahun 2025, Selasa (23/9/2025), di ruang rapat Sangalaki.

Baca Juga

Komitmen pada Keberlangsungan UMKM Lokal, Pemprov Boyong Penghargaan Kategori Empowerment of Local Products

DPU Balikpapan Intensifkan Pembersihan Drainase Jelang Musim Hujan

Vamelia Ibrahim Harumkan Kaltara di Ajang Apresiasi Bunda PAUD Nasional

Bupati Tana Tidung Pastikan Progres Pembangunan Sekolah dan Perpustakaan Sesuai Target

Penyerahan SK dilakukan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Berau, Muhammad Said, didampingi Kepala BKPSD, Sri Eka Takariyati, Asisten III Setda Berau, Maulidiyah, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Didi Rahmadi, serta pejabat terkait lainnya.

Sekda Muhammad Said menekankan percepatan kenaikan pangkat bukan sekadar administratif, tetapi bagian dari upaya meningkatkan profesionalitas dan dedikasi ASN.

“Kenaikan pangkat yang lebih cepat akan mendorong semangat kerja pegawai, sekaligus memastikan hak mereka terpenuhi secara adil,” kata Muhammad Said.

Ia juga meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) memastikan proses pengusulan dilakukan sesuai prosedur agar sistem manajemen kepegawaian berjalan transparan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada BKPSD yang telah bekerja keras sehingga kebijakan kenaikan pangkat setiap bulan ini dapat diterapkan,” tambahnya.

Selain memberi manfaat langsung kepada ASN, mekanisme baru ini diyakini membantu OPD. Beban administrasi yang biasanya menumpuk di periode tertentu kini dapat dibagi merata, sehingga penyesuaian struktur kepegawaian bisa dilakukan lebih fleksibel.

Hal ini disampaikan juga Analis Sumber Daya Manusia Aparatur BKPSD Berau, Indriyati yang dalam sosialisasi tersebut memberikan penjelasan terkait mekanisme pengajuan kenaikan pangkat mulai tahun ini lebih fleksibel.

“Sesuai Peraturan BKN Nomor 4 Tahun 2025, ASN dapat mengajukan kenaikan pangkat setiap bulan, tepatnya setiap tanggal 1,” ujarnya.

Sebelumnya, ASN hanya dapat mengajukan kenaikan pangkat dua kali setahun, yakni April dan Oktober. Dengan aturan baru, frekuensi pengajuan meningkat menjadi 12 kali setahun.

Mekanisme tetap melalui konsultasi di kepegawaian, dan berkas pengusulan ditindaklanjuti BKPSD. Perubahan ini memberi kesempatan bagi ASN yang memenuhi persyaratan untuk mendapatkan haknya lebih cepat, tanpa menunggu waktu yang lama.

BKPSD Berau pun menyiapkan mekanisme pengusulan yang disesuaikan dengan aturan baru dan akan melakukan sosialisasi lebih luas ke seluruh perangkat daerah. Hal ini bertujuan agar kebijakan dapat berjalan efektif mulai Oktober 2025, sekaligus mendorong peningkatan kinerja, disiplin, dan pengabdian ASN kepada negara.

“Ini sebagai bagian dari inovasi dalam manajemen kepegawaian di Kabupaten Berau, yang mengutamakan kecepatan, keadilan, dan profesionalitas dalam pengembangan karier ASN,” tegasnya. (*)

 

 

 

Tags: ASNBerauBirokrasibkn 2025bkpsdkebijakan baruKenaikan pangkatpemerintah kabupaten berausekda berau
ShareTweetSendShareSend

Berita Lainnya

Daerah

Komitmen pada Keberlangsungan UMKM Lokal, Pemprov Boyong Penghargaan Kategori Empowerment of Local Products

13 November 2025 19:05
Daerah

DPU Balikpapan Intensifkan Pembersihan Drainase Jelang Musim Hujan

13 November 2025 18:08
Daerah

Vamelia Ibrahim Harumkan Kaltara di Ajang Apresiasi Bunda PAUD Nasional

13 November 2025 17:55
Daerah

Bupati Tana Tidung Pastikan Progres Pembangunan Sekolah dan Perpustakaan Sesuai Target

13 November 2025 15:49
Daerah

Bimtek Dapodik Digelar, Operator Sekolah Diminta Maksimalkan Kualitas Data

13 November 2025 14:55
Daerah

Tana Tidung Perketat Pengawasan Truk Angkutan Kelapa Sawit untuk Cegah ODOL

13 November 2025 12:42
Next Post

Bupati Tana Tidung Minta OPD Fokus pada Hasil dan Manfaat Anggaran

Dorong Operasi Selamat dan Ramah Lingkungan, Pertamina Hulu Mahakam Terapkan Program Green Air Conservation di Lapangan Peciko

Studi Banding Pengendalian Inflasi, Wali Kota Tarakan Bersama TPID Pelajari Pertanian Modern di Bandung

Studi Banding Pengendalian Inflasi, Wali Kota Tarakan Bersama TPID Pelajari Pertanian Modern di Bandung

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Terlaris

  • Burung Kuau Raja Muncul di Hutan Lindung Sungai Lesan, Pertanda Ekosistem Masih Terjaga

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Lagi, Gempa Magnitudo 4.4 Dirasakan Warga Tarakan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tujuh Gempa Susulan Tercatat Hingga Jumat Pagi, BMKG Ingatkan Warga Cek Kondisi Bangunan Tempat Tinggal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tana Tidung Kids Got Talent, Ajang Cetak Generasi Kreatif Sejak Dini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BMKG: Gempa Susulan ke-8 Guncang Tarakan, Warga Diminta Tetap Tenang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

Gunakan Hak Rehabilitasi, Presiden Prabowo Pulihkan Nama Baik Dua Guru di Luwu Utara

13 November 2025 19:59
Keberadaan KPID Kaltara, DPRD Harap Mampu Bendung Siaran Malaysia di Wilayah 3T

Keberadaan KPID Kaltara, DPRD Harap Mampu Bendung Siaran Malaysia di Wilayah 3T

13 November 2025 19:51
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

error: Content is protected !!
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP