TARAKAN, Fokusborneo.com – Komitmen mendorong kemandirian ekonomi masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Jufri Budiman, S.Pd. Melalui dukungan konkret kepada pelaku usaha kecil, ia menyerahkan bantuan 14 unit booth UMKM kepada pedagang di kawasan Kampung Bugis, Kota Tarakan, Minggu (18/1/2026).
Penyerahan booth tersebut merupakan bagian dari program Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara dalam memperkuat sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah sebagai tulang punggung ekonomi kerakyatan. Bantuan ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas sekaligus pendapatan pedagang lokal.
Booth berukuran 2 x 1,5 meter tersebut merupakan realisasi anggaran tahun 2025 yang sempat tertunda akibat padatnya agenda akhir tahun. Meski baru terealisasi pada awal 2026, antusiasme warga Kampung Bugis terlihat tinggi saat penyerahan berlangsung.
Dalam sambutannya, Jufri Budiman menegaskan agar bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan secara maksimal. Ia mengingatkan para penerima untuk menjaga dan merawat fasilitas tersebut agar dapat digunakan dalam jangka panjang.
“Bantuan ini bukan sekadar simbol, tetapi harus benar-benar menjadi sarana produktif untuk meningkatkan ekonomi keluarga. Saya berharap booth ini dirawat dan digunakan sebaik-baiknya,” kata Jufri.
Politisi Partai Gerindra Kaltara itu juga menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan pemantauan terhadap pemanfaatan booth UMKM tersebut. Apabila terbukti memberikan dampak nyata bagi peningkatan pendapatan pedagang, ia membuka peluang untuk mengusulkan program serupa di tahun berjalan.
“Kalau program ini efektif dan memberi manfaat langsung, tentu akan kita dorong kembali agar jumlahnya bisa ditambah,” ujarnya.
Bantuan ini disambut hangat oleh para pedagang penerima manfaat. Mereka menilai keberadaan booth sangat membantu, terutama dalam mengurangi beban biaya operasional sekaligus memberikan tempat usaha yang lebih layak dan strategis untuk berjualan. (**)















Discussion about this post