Menu

Mode Gelap

Fokus

Libur Awal Tahun 2020, Wisata Pantai Amal Ramai Pengunjung


					Libur Awal Tahun 2020, Pantai Amal Ramai Pengunjung, Poto: Istimewa Perbesar

Libur Awal Tahun 2020, Pantai Amal Ramai Pengunjung, Poto: Istimewa

TARAKAN – Pantai Amal yang menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kota Tarakan, ramai dipadati pengunjung yang ingin menghabiskan waktu libur tahun baru, Rabu 1 Januari 2020.

Tidak hanya melihat deburan ombak pantai, pengunjung yang datang juga ingin menikmati makanan hasil laut khas Bumi Paguntaka seperti Kappah (Kerang) dan Udang laut.

Sejak siang sampai sore hari, ribuan pengunjung silih berganti mendatangi obyek wisata yang menjadi primadona masyarakat Kota Tarakan. Pantai Amal menjadi pilihan untuk berlibur, karena lokasinya mudah dijangkau.

Salah satunya Eko Wahyu warga Kelurahan Sebengkok. Ia datang ke Pantai Amal, bersama keluarga besarnya sebanyak 15 orang.

“Saya datang rombongan sama keluarga besar menggunakan 3 mobil. Kami datang ke Pantai dari pukul 14.00 wita sampai 18.00 wita baru pulang,” ujar Bapak satu anak tersebut.

Setiap libur tahun baru, ia bersama keluarga selalu menyempatkan datang ke Pantai Amal untuk berkumpul bersama keluarga.

“Kami memilih liburan ke Pantai Amal karena mudah dijangkau dan murah meriah gak perlu jauh-jauh untuk menikmati suasana pantai. Disini anak-anak juga bisa bermain air,” jelasnya.

Selain bisa merasakan hembusan angin, bermain pasir pantai, melihat deburan ombak pantai, dilokasi ini juga banyak penjual makanan hasil laut.

“Biasa kami sekeluarga juga makan kerang, minum air kelapa sama gorengan kalau di Pantai Amal. Harganya terjangkau,” terangnya.

Untuk menjaga keamanan Libur tahun baru di Pantai Amal, disiagakan Petugas keamanan gabungan TNI-Polri dilokasi. Tidak hanya itu, turun juga Petugas BPBD Kota Tarakan dan Basarnas untuk mengantisipasi jika terjadi hal yang tidak diinginkan, misal tenggelam terseret ombak maupun kejadian lainnya. (spo/aii)

Artikel ini telah dibaca 283 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Prioritaskan Keselamatan Jalan, Dishub Bulungan Tertibkan Kendaraan ODOL

2 Juli 2025 - 19:47

Pengurus Pusat JMSI Periode 2025-2030 Telah Disusun, Berikut Detailnya

2 Juli 2025 - 13:05

Kadisdukcapil Tarakan Siap Dukung Pemeriksaan Administrasi Kependudukan Terkait Kasus KUR

23 Juni 2025 - 19:09

Kolaborasi Lintas Sektor Wujudkan Ekowisata Berkelanjutan di Pantai Amal Tarakan

15 Juni 2025 - 17:14

Gubernur Buka Eksibisi Triathlon 2025, Momentum Membangun Wilayah Perbatasan

29 Mei 2025 - 21:29

Bupati Berau Tekankan Pentingnya Sinergi antar OPD dalam Tingkatkan Pariwisata

27 Mei 2025 - 21:50

Trending di Fokus