Menu

Mode Gelap
Capaian WTP Harus Berkorelasi dengan Pembangunan Daerah Gubernur Bantu Pembangunan Masjid Al Ikhlas Polairud Polda Kaltara Gubernur Santuni Pemilik Taman Pendidikan Alquran (TPA) Pantai Amal yang Terbakar Percepat Herd Immunity, Kodim Tarakan Gelar Serbuan Vaksin Untuk Pelajar Sinergikan Pemerintah Pusat dan Daerah, Pemprov Gelar Rakor GWPP

Daerah · 22 Jun 2024 19:13 WITA ·

Pastikan Nihil Gangguan Kamtib, Divpas Kemenkumham Cek Kamar Hunian Hingga Tes Urine Pegawai Lapas Tarakan


Sebagai bagian dari kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev), Jajaran Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham ) Kalimantan Timur (Kaltim) melaksanakan kegiatan Deteksi Dini terhadap potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) bertempat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan, Kamis (20/06/24) Perbesar

Sebagai bagian dari kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev), Jajaran Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham ) Kalimantan Timur (Kaltim) melaksanakan kegiatan Deteksi Dini terhadap potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) bertempat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan, Kamis (20/06/24)

TARAKAN – Sebagai bagian dari kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev), Jajaran Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham ) Kalimantan Timur (Kaltim) melaksanakan kegiatan Deteksi Dini terhadap potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) bertempat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan, Kamis (20/06).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanaan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Basan Baran dan Keamanan Kemenkumham Kaltim, Arimin beserta jajaran didampingi Pelaksana Harian (Plh) Kepala Lapas Kelas IIA Tarakan, Tribowo diikuti petugas pengamanan dan staff.

width"300"
width"300"
width"300"

Penggeladahan atau Razia kamar hunian dilakukan salah satunya pada area blok hunian wanita. Kegiatan dimulai dengan pemeriksaan badan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dilanjutkan dengan penyisiran seluruh sudut kamar guna memastikan tidak terdapat barang-barang terlarang di dalam kamar WBP yang dapat berpotensi menjadi sebab gangguan kamtib.

width"300"
width"400"
width"300"

Tribowo mengatakan bahwa kegiatan Monev ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Divpas Kemenkumham Kaltim pada sejumlah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan.

width"300"
width"300"

Pelaksanaan razia atau penggeladahan kamar hunian WBP merupakan bagian dari agenda Monev rekan-rekan dari Divpas di Lapas Kelas IIA Tarakan. Ini juga merupakan implementasi dari Lapas dalam mendukung program 3 Kunci Pemasyarakatan Maju Diantaranya Deteksi Dini terhadap gangguan kamtib, Berantas Narkoba dan Sinergitas antar Aparat Penegak Hukum + 1 Back to Basic Pemasyarakatan.

“Dari pantauan kami, petugas yang memeriksa sejumlah kamar hunian berhasil mengamankan sejumlah barang milik WBP berupa beberapa peralatan elektronik catok rambut, kabel listrik, gunting pemotong kuku, dan senjata tajam rakitan. Namun Nihil ditemukan Narkoba atau obat-obatan terlarang maupun alat komunikasi Handphone. Hal ini menjadi atensi bagi kami untuk terus melakukan pemantauan dan penataan internal agar lebih baik lagi”, ucap Tribowo.

width"300"

Seusai pelaksanaan razia dan penggeladahan kamar hunian, Tim Divpas dan Lapas Tarakan melanjutkan dengan agenda pemeriksaan urine kepada 10 orang petugas dan perwakilan WBP yang dipilih secara acak.

Dari hasil pemeriksaan urine pegawai dan WBP Tidak ditemukan adanya indikasi penggunaan Narkoba maupun obat-obatan terlarang lainnya. Hal ini menjadi indikator dalam upaya Lapas Kelas IIA Tarakan dalam mendukung program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

“Kami mengucapkan terimakasih kepada tim Divpas Kaltim yang berkenan melaksanakan Monev dengan aman dan tertib. Kami senantiasa mengharapkan agar UPT Lapas Kelas IIA Tarakan dapat senantiasa menjaga kondusifitas dan situasi Kamtib yang prima sehingga mampu menyelenggarakan fungsi pemasyarakatan secara maksimal”, pungkas Tribowo. (**)

Artikel ini telah dibaca 104 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Bukan THR, Driver Ojol Dapat Bonus Hari Raya

17 Maret 2025 - 05:35 WITA

Kenalkan Potensi Wisata Daerah Sejak Dini, Rahmawati Dorong Pendidikan Pariwisata di Kurikulum Dasar

16 Maret 2025 - 22:17 WITA

Apresiasi Dukungan Pesta Demokrasi, PWI Bulungan Diganjar Penghargaan

16 Maret 2025 - 21:02 WITA

Pemprov Kaltara Alokasikan Anggaran Rp8 Miliar, Masih Butuh Rp100 Miliar

16 Maret 2025 - 19:49 WITA

Liga 4 Kaltara Resmi Dibuka, Gubernur Zainal Dorong Sportivitas dan Fair Play Pemain

16 Maret 2025 - 18:53 WITA

Dari Limbah Jadi Berkah: Nunik Anggraini Ubah Cangkang Kerang Jadi Produk Kreatif Berdaya Saing

16 Maret 2025 - 15:21 WITA

Trending di Daerah