TARAKAN – Dalam rangka memperkuat sinergi dan soliditas antar institusi TNI-Polri di wilayah Kalimantan Utara, Kapolres Tarakan AKBP Erwin S. Manik, S.H., S.I.K., M.H., menggelar silaturahmi bersama Dandim 0907/Tarakan Letkol Inf Syaiful Arif, S.Sos., M.Han., Dansatrad 225 Tarakan Letkol Lek Tofa Endar Cahyono, serta Komandan KRI Singa-651 Letkol Laut (P) Leonardus Deddy EP., S.H., M.Sc., M.Mgt., (24/07/2025).
Silaturahmi ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, sebagai wujud nyata komitmen untuk terus memperkuat kolaborasi antar unsur Forkopimda dan satuan TNI AL dalam menjaga keamanan serta stabilitas di wilayah Tarakan dan sekitarnya.

Kapolres Tarakan menyampaikan bahwa sinergi lintas matra dan institusi sangat penting dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan, termasuk pengamanan perbatasan, laut, serta gangguan kamtibmas lainnya.
“Melalui silaturahmi ini, kita perkuat komunikasi dan koordinasi agar semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Tarakan. Kebersamaan adalah kunci utama untuk mewujudkan situasi yang aman, damai, dan kondusif,” ujar AKBP Erwin S. Manik.
Senada dengan itu, Dandim 0907/Tarakan, Dansatrad 225 Tarakan, dan Komandan KRI Singa-651 masing-masing menyampaikan komitmen dan dukungan penuh terhadap sinergitas dengan Polri dalam menjalankan tugas negara.
Kegiatan ini juga menjadi ajang berbagi informasi strategis serta membahas peluang kerja sama dalam berbagai bidang, mulai dari operasi gabungan, patroli terpadu, hingga kegiatan sosial kemasyarakatan.
Silaturahmi diakhiri dengan foto bersama dan harapan agar komunikasi serta koordinasi lintas institusi terus ditingkatkan demi menjaga kedaulatan, keamanan, dan kenyamanan masyarakat Tarakan. (**)