TANA TIDUNG, Fokusborneo.com – Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0914/Tana Tidung terus menunjukkan hasil signifikan. Hingga Sabtu (2/11) pukul 09.30 Wita, progres pembangunan jalan penghubung di Desa Tideng Pale telah mencapai 90 persen.
Pekerjaan yang melibatkan Satgas TMMD bersama masyarakat setempat itu kini fokus pada tahap perataan dan pemadatan badan jalan agar dapat segera selesai sesuai dengan target waktu yang telah ditentukan. Dukungan kondisi cuaca yang relatif cerah dalam beberapa hari terakhir turut memperlancar dan mempercepat proses pengerjaan.
Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 0914/Tana Tidung, Letkol Arm. Raden Florensius Ferdian Ricarda, S.T., M.I.P., menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel TNI dan warga yang terus menunjukkan semangat gotong royong dalam setiap tahapan pembangunan.
“Kami sangat berterima kasih atas partisipasi masyarakat yang bahu-membahu bersama Satgas. Semangat kebersamaan inilah yang menjadi kunci keberhasilan TMMD. Kami berharap dalam waktu dekat jalan ini sudah dapat digunakan masyarakat untuk mendukung mobilitas dan meningkatkan perekonomian desa,” ujar Letkol Raden Florensius.
Pembangunan jalan penghubung ini merupakan salah satu sasaran fisik utama TMMD ke-126 yang bertujuan memperlancar akses antarwilayah, sekaligus mendorong pemerataan pembangunan di wilayah Kabupaten Tana Tidung.(**)















Discussion about this post