BULUNGAN – Jajaran Polresta Bulungan terus berkomitmen memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam merayakan suka cita Natal 2025. Salah satunya melalui pengamanan ketat yang dilakukan oleh Personel Polsek Tanjung Palas Utara pada Jumat (26/12/2025) malam.
Kapolresta Bulungan Kombes Pol Rofikoh Yunianto menegaskan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat adalah untuk memastikan seluruh rangkaian perayaan, termasuk kegiatan kemasyarakatan di desa-desa, berjalan dengan lancar dan kondusif.
Kegiatan pengamanan kali ini difokuskan di Balai Adat Desa Pimping, Kecamatan Tanjung Palas Utara. Personel kepolisian hadir untuk mengawal jalannya Pertandingan Bola Takraw Tingkat RT, yang merupakan bagian dari rangkaian perayaan Natal tahun 2025.
Berdasarkan laporan di lapangan, terdapat tiga personel yang disiagakan untuk menjaga ketertiban, yakni, Bripda Abdul Qoiri, Bripda Arya Seta, Bripda Hilman.
Patroli dan pengamanan yang dimulai sejak pukul 20.00 WITA tersebut berlangsung dengan tertib. Antusiasme warga yang menyaksikan pertandingan tetap terjaga berkat pengawasan dari petugas di lapangan.
“Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan prima kami kepada masyarakat. Kami ingin memastikan warga dapat merayakan momen Natal dengan penuh kegembiraan tanpa rasa khawatir akan gangguan kamtibmas,” ujar Kapolresta Bulungan Kombes Pol Rofikoh Yunianto melalui Kasi Humas Aipda Hadi.
Hingga pertandingan berakhir, situasi di lokasi dilaporkan aman dan terkendali. Polresta Bulungan akan terus menyiagakan personel di berbagai titik keramaian selama musim libur Natal dan Tahun Baru demi mewujudkan kenyamanan bagi seluruh warga Kabupaten Bulungan. (**)















Discussion about this post