TARAKAN, Fokusborneo.com – Komandan Kodim (Dandim) 0907/Tarakan Letkol Inf Syaiful Arif, S.Sos., M.Han., memberikan sepatu aerobik, gasper, dan topi kepada seluruh prajurit Kodim 0907/Tarakan. Pemberian tersebut dilakukan secara simbolis usai apel pagi di Lapangan Apel Makodim 0907/Tarakan, Jalan Pulau Kalimantan, Kelurahan Kampung 1 Skip, Kecamatan Tarakan Tengah, Rabu (28/01/2026).
Pemberian perlengkapan ini bertujuan untuk menunjang aktivitas fisik serta menjaga kebugaran prajurit dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, sekaligus sebagai bentuk perhatian pimpinan terhadap kesejahteraan anggota.
Kegiatan tersebut disambut antusias oleh seluruh personel. Para prajurit menilai langkah ini sebagai wujud nyata kepedulian pimpinan terhadap kebutuhan prajurit di lapangan.
Dalam arahannya, Dandim 0907/Tarakan menekankan pentingnya menjaga keharmonisan keluarga sebagai pondasi utama dalam mendukung tugas pengabdian prajurit TNI. Selain itu, ia juga mengingatkan agar seluruh prajurit bijak dalam bermedia sosial demi menjaga nama baik diri dan satuan.
“Gunakan sepatu aerobik ini dengan sebaik-baiknya dan jadikan sebagai motivasi dalam berdinas. Saya tidak mencari popularitas, saya ingin rekan-rekan tetap semangat, kompak, dan berpenampilan terbaik. Ini rezeki kalian, saya hanya perantara,” tegas Dandim.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan motivasi, kekompakan, serta kesiapan fisik prajurit Kodim 0907/Tarakan dalam menjalankan tugas di lapangan.(**/Ik)















Discussion about this post