Menu

Mode Gelap

Advetorial

TP PKK Cup Lomba Voli Tana Tidung Resmi Dimulai


					Bupati KTT Ibrahim Ali membuka TP PKK cup Lomba Bola Voli dalam rangka memperingati HUT ke-15 Kabupaten Tana Tidung dan HUT ke-77 Republik Indonesia, Sabtu (06/8) Perbesar

Bupati KTT Ibrahim Ali membuka TP PKK cup Lomba Bola Voli dalam rangka memperingati HUT ke-15 Kabupaten Tana Tidung dan HUT ke-77 Republik Indonesia, Sabtu (06/8)

TANA TIDUNG – Bupati Kabupaten Tana Tidung (KTT) Ibrahim Ali membuka secara resmi TP PKK Cup Lomba Voli dalam rangka memperingati HUT KTT Ke-15 dan HUT RI ke 77 tahun.

“Kemarin malam, saya membuka TP PKK Cup Lomba Bola Voli memperingati HUT ke-15 Kabupaten Tana Tidung dan HUT ke-77 Republik Indonesia Tahun 2022,” ucap Bupati, Sabtu (6/8/2022).

HUT Tana Tidung Tahun 2022 ini mengusung tema “Tana Tidung Selamatan: Optimis, Kolaboratif dan Inovatif dalam Membangun Tana Tidung yang Berperadaban, Sejahtera, Indah dan Humanis” Adapun tema HUT RI tahun ini yaitu “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”

“Semoga kegiatan lomba bola voli ini berjalan aman, lancar serta menjadi media terbangunnya semangat juan untuk menjadi pemenang dan memperteguh semangat nasionalisme kita terhadap bangsa dan negara,” ujarnya.

Bupati juga berharap dengan diadakannnya perlombaan ini seluruh peserta dapat memahami dan menghayati bahwa perlombaan yang sering diadakan di bulan Agustus dalam menyongsong hari kemerdekaan dan HUT Tana Tidung, merupakan wujud syukur dan suka cita kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan ucapan terima kasih kepada para pendiri bangsa dan pendiri Bumi Upun Taka yang kita cintai.

“Mari bersama-sama melalui perlombaan ini kita kita pupuk rasa solidaritas, kita rawat terus persaudaraan dan persatuan sehingga akan tercipta masyarakat yang Madani,” pungkasnya.

Dalam kesempatan ini Bupati mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh peserta, jaga kekompakan, dan junjung tinggi sportifitas. (her/Iik)

Artikel ini telah dibaca 146 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Gemilang di Kejurnas Kasal Cup 2025, Atlet Layar Kaltara Siap Arungi Kualifikasi PON XXII 

30 Juni 2025 - 22:30

Upaya Balikpapan Bangun Birokrasi Bersih dan Akuntabel

30 Juni 2025 - 21:46

Gubernur Instruksikan Perangkat Daerah Kreatif Cari Anggaran di Pusat

30 Juni 2025 - 21:29

Peresmian UKM Center Nunukan, Langkah Awal Kebangkitan Ekonomi Lokal

30 Juni 2025 - 21:25

Dorong Pengelolaan Sampah Mandiri, DLH Balikpapan Luncurkan Kebijakan Baru

30 Juni 2025 - 19:23

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PT Pertamina EP Bunyu Field Kampanyekan Upaya Penghentian Polusi Plastik

30 Juni 2025 - 18:45

Trending di Daerah