Menu

Mode Gelap
Capaian WTP Harus Berkorelasi dengan Pembangunan Daerah Gubernur Bantu Pembangunan Masjid Al Ikhlas Polairud Polda Kaltara Gubernur Santuni Pemilik Taman Pendidikan Alquran (TPA) Pantai Amal yang Terbakar Percepat Herd Immunity, Kodim Tarakan Gelar Serbuan Vaksin Untuk Pelajar Sinergikan Pemerintah Pusat dan Daerah, Pemprov Gelar Rakor GWPP

Daerah · 1 Mar 2021 14:55 WITA ·

Buntut Kebijakan Gubernur, Pengerajin Batik Malinau Kebanjiran Order


Batik khas Malinau.Foto: Ist Perbesar

Batik khas Malinau.Foto: Ist

MALINAU – Buntut kebijakan Gubernur baru provinsi Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang sejumlah pengerajin batik kebanjiran order kain batik.

Kebijakan tentang penggunaan baju batik khas Kaltara tersebut menjadi angin segar bagi pengerajin salah satunya di Kabupaten Malinau.

Di tengah himpitan ekonomi akibat pandemi Covid-19, tentu kebijkan ini mendorong perekonomian masyarakat khususnya industri kecil batik lokal.

“Alhamdulilah, saat ini kita selalu memproduksi hingga 50 picis kain batik Malinau dan kita kebanjiran orderan sejak adanya kebijakan pak gubernur,” kata Sulowati, salah seorang pengrajin batik di Kabupaten Malinau.

Bahkan, pengrajin batik Kabupaten Malinau kewalahan menerima orderan batik dari ASN Pemprov Kaltara, belakangan ini. Meski merasa kewalahan dalam menerima permintaan pasar, namun Sulowati mengaku sangat berterima kasih dengan kebijakan yang dibuat oleh Gubernur Kaltara.

Sulowati merasa kebijakan gubernur, telah banyak membantu perekonomian para pengrajin batik, sekaligus mendongkrak pasar untuk batik daerah.

“Baru menjabat sudah sangat membantu pengusaha kecil. Tentunya kita sangat bersyukur karena hal ini dapat menyelamatkan ekonomi para pengrajin di tengah pandemik Covid-19,” imbuhnya.

Sedangkan untuk harga, Sulowati menjelaskan ada variasi harga untuk batik khas Malinau, tergantung dari jenis kain dan motif dari batik yang dipesan oleh konsumen.

“Kalau batik biasa dan kualitas biasa harganya di angka Rp 100 ribu hingga Rp 200 ribu. Tapi yang biasa standar dipesan konsumen itu batik tulis kita, harganya Rp 350 ribu hingga Rp750 ribu, mahal tapi sesuai kualitas dan batik tulis ini yang memang paling banyak dicari,” katanya.

Mengenai motif batik, kata pemilik toko batik di Malinau, Tri Listiawan motif batik Busak Uwe kini menjadi pamor setelah dikenakan oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara, belum lama ini.

“Kalau di Malinau sebenarnya sudah familiar dengan motif batik ini, namun tidak dengan yang di luar Malinau. Justru saat memesan batik ini, mereka malah bilangnya, saya ingin pesan batik motif Gubernur dan Wagub,” imbuhnya.

Ia pun tak heran dengan terkenalnya motif batik Busak Uwe setelah dibranding Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara.
“Secara tidak langsung malah membuat gubernur dan wagub, sebagai brandnya. Namun tidak masalah, karena hal itu juga yang membuat batik-batik Malinau menjadi terpasarkan,” ujarnya.

Sejak adanya kebijakan penggunaan batik daerah, Tri mengaku kebanjiran orderan, hingga ke seluruh wilayah Kaltara.

“Dulu pasaran kita hanya sekitar wilayah Malinau saja. Tapi sekarang sudah menjangkau seluruh wilayah Kaltara, karena banyak dari Tarakan, Nunukan, Bulungan dan KTT yang memesan ke pengrajin kita,” tutupnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Artikel ini telah dibaca 1,571 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Terbaik dalam Layanan Digital, Kemenkumham Terima Penghargaan dari Kementerian PANRB

21 Maret 2023 - 22:55 WITA

Perkuat Soliditas, TNI – Polri dan Forkompinda Olahraga Bersama di Mako Lantamal XIII

21 Maret 2023 - 21:55 WITA

Kepastian Rute Kapal Ferry Tarakan-Tawau Kembali Dibuka, Ini Penjelasan Pelindo

21 Maret 2023 - 20:39 WITA

Dorong Pengembangan UMKM, HIPMI Kaltara Fasilitasi Pelaku Usaha Dapat Permodalan dari Perbankan

21 Maret 2023 - 14:29 WITA

Bangun Kesadaran Hukum, LBH Kaltara Gelar Penyuluhan Hukum di SMA 1 Tarakan

20 Maret 2023 - 23:34 WITA

Pemda Tana Tidung Gelar Bimtek Pengadaan Barang/Jasa untuk Kepala Desa

20 Maret 2023 - 18:50 WITA

Trending di Daerah
error: Alert: Content is protected !!