Menu

Mode Gelap

Daerah

Bawaslu KTT Pilih Desa Sedulun Sebagai Desa Anti Politik Uang


					Bawaslu KTT Pilih Desa Sedulun Sebagai Desa Anti Politik Uang Perbesar

TANA TIDUNG – Bawalsu Kabupaten Tana Tidung (KTT) tetapkan Desa Sedulun sebagai desa anti politik uang.

Keputusan tersebut, disampakai Anggota Bawaslu KTT Ramli saat melakukan blusukan ke Desa Sedulun dalam rangka pengawasan bersama masyarakat.

width"300"

“Jadi kegiatan ini memang kita bagi dari 125 peserta, itu kita bagi menjadi 5. Jadi masing-masing Kecamatan kita tetapkan satu desa sebagai desa anti politik uang,” kata Ramli, Selasa (13/9/22).

Alasan Bawaslu memilih Desa Sedulun ini, karena desa tersebut memiliki tingkat kerawanan terkait dengan masalah pemilu  cukup tinggi.

“Makanya kami pilih Desa Sedulun ini  sebagai tempat yang strategis untuk dilakukan upaya-upaya pencegahan,” jelas Ramli yang juga menjadi Kordiv Hukum, pengawasan Pencegahan Humas dan Partisipasi Pencegahan.

Blusukan Bawaslu kali ini, sekaligus melakukan sosialisasi serta mengajak masyarakat untuk melakukan pencegah terhadap pelanggaran pemilu terutama politik uang.

“Tadi kita sampaikan terkait dengan tupoksi Bawaslu, kemudian setelah itu  kita harapkan ada interaksi dari masyarakat Desa untuk memberikan informasi,” ujar Ramli.

Bawalsu berharap kedepan terkait dengan tahapan verifikasi parpol apabila ada pencatutan nama bisa melaporkan.

“Ini juga berkaitan dengan pemutakhiran data pemilih yang tidak memenuhi syarat sebagai daftar pemilih dan itu sudah kita berikan informasi ke desa-desa,” beber Ramli.

Bawaslu memiliki rencana kedepan setiap Desa bisa dijadikan sebagai desa pengawasan anti politik uang.

“Desa Sedulun ini sengaja kita wacanakan jadi desa anti politik uang, karena perlawanan disini cukup tinggi terkait dengan setiap tahapan baik pemilu maupun pemilihan kepala daerah,” tutup Ramli.(her/mt)

Artikel ini telah dibaca 98 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

Pengesahan BPD Kaltara Dinilai Cacat Hukum, Forum BUJP Lokal Kaltara Somasi ABUJAPI Pusat

27 Juli 2025 - 11:09

Pakuwaja Kaltara Tunjuk Suhardjo Trianto sebagai Plt Ketua Umum

27 Juli 2025 - 08:07

CIMB Niaga Kembali Raih Penghargaan Top 50 Perusahaan Terbuka ASEAN Terbaik

26 Juli 2025 - 22:12

Herman Hamid Soroti Kenaikan Harga Beras dan Kebutuhan SMA Saat Reses di Tarakan Tengah

26 Juli 2025 - 21:37

Silaturahmi Budaya JMSI di Mandailing Natal, Teguh Santosa Apresiasi Kearifan Lokal

26 Juli 2025 - 20:54

Remaja di Sebatik Diduga Bakar Rumah Orang Tua, Kesal Ponsel Disita

26 Juli 2025 - 19:48

Trending di Daerah