TARAKAN – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan melalui Kepala Kesatuan Pengamanan (KPLP), Bobby Cahya Permana, didampingi Tim Satuan Operasional dan Kepatuhan Internal (Satopspatnal) memberikan Pengarahan kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) bertempat di Blok Hunian Mambruk Lapas Kelas IIA Tarakan, Jumat (06/12).
Pada kegiatan ini, Kepala KPLP berkesempatan memperkenalkan diri kepada seluruh WBP yang berkumpul, mengingat dirinya terhitung baru sepekan melaksanakan tugas di Lapas Kelas IIA Tarakan.
Kemudian, Ia mengingatkan kembali kepada para WBP tentang tujuan dalam menjalani serangkaian pembinaan di Lapas adalah untuk menyadari kesalahan, bertaubat dan menjadi manusia yang lebih baik kedepannya.
Di momen ini pula, Bobby menyampaikan harapannya kepada para WBP agar menghadapi Tahun Baru 2023 dengan bertekad menjadi pribadi yang jauh lebih baik.
“Menyongsong Tahun Baru 2023 ini saya mengharapkan saudara-saudara sekalian agar senantiasa menjaga kesehatan, menghindari segala pelanggaran tata tertib yg dapat mengakibatkan Register F dan semakin ikhlas menjalani sisa masa pidana di Lapas Kelas IIA Tarakan”, Tutur Bobby.
Ia menambahkan terkait pentingnya menjaga keharmonisan antar WBP serta petugas selama berada di dalam Lapas.
“Saya berpesan kepada para WBP agar senantiasa menjaga kerukunan dan tali persaudaraan serta menciptakan kondisi keamanan ketertiban yang kondusif sehingga seluruh aspek pembinaan dapat berjalan dengan baik dan tertib”, pungkasnya. (*)
Discussion about this post