• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Daerah

Hakordia 2025 di Balikpapan: Wakil Wali Kota Ajak Seluruh Elemen Bersatu Perkuat Budaya Antikorupsi

by Redaksi
8 Desember 2025 13:33
in Daerah, Pemkot Balikpapan
A A

Wakil Wali Kota Balikpapan, Bagus Susetyo, hadir dalam peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2025 yang berlangsung di Aula Balai Kota Balikpapan, Senin (8/12/2025).

13
VIEWS

Baca Juga

Gudang Masjid Assolihin Tarakan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp200 Juta

Aksi Penipuan Catut Nama Bupati Tana Tidung, Masyarakat Diminta Hati-Hati

Peringatan Hari Desa 2026 di Malinau, Pemkab Tana Tidung Borong Penghargaan

Penyuluh KB Bulungan Hadapi Tantangan Perceraian dan Stunting, Bupati Syarwani Tekankan Kolaborasi

BALIKPAPAN, Fokusborneo.com – Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2025 di Kota Balikpapan menjadi ruang refleksi sekaligus ajakan untuk memperkuat komitmen bersama dalam melawan praktik koruptif. Wakil Wali Kota Balikpapan, Bagus Susetyo, menegaskan bahwa korupsi bukan sekadar pelanggaran hukum, tetapi ancaman serius yang menghambat pembangunan dan merusak sendi-sendi keadilan sosial.

Pernyataan itu ia sampaikan dalam kegiatan Hakordia bertema “Satukan Aksi, Basmi Korupsi” yang berlangsung di Aula Balai Kota, Senin (8/12/2025). Tema tersebut, kata Bagus, bukan hanya slogan, tetapi pesan moral agar seluruh elemen masyarakat bersatu dalam upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi.

“Kita tidak bisa menyerahkan tugas ini hanya kepada pemerintah atau aparat penegak hukum. Setiap sektor memiliki tanggung jawab yang sama dalam mewujudkan Indonesia yang bersih dari korupsi,” tutur Bagus.

Dalam kesempatan itu, Bagus Susetyo memaparkan langkah-langkah yang terus di gulirkan Pemerintah Kota Balikpapan untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang bersih. Selain memperkuat pengawasan internal, Pemkot juga terus mendorong digitalisasi pelayanan publik untuk menutup celah penyimpangan.

Ia turut menyoroti capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), di mana Kota Balikpapan menunjukkan peningkatan signifikan. Bagus menyebut capaian tersebut sebagai bukti nyata komitmen pemerintah dalam membangun sistem yang lebih transparan.

“Peningkatan nilai MCP menjadi cerminan bahwa kita tidak berhenti memperbaiki diri. Tapi lebih penting dari itu, integritas harus tumbuh dalam diri masing-masing,” jelasnya.

Bagus Susetyo menekankan bahwa reformasi birokrasi tidak hanya bertumpu pada sistem dan regulasi, melainkan juga pada kualitas moral setiap Aparatur Sipil Negara (ASN). Ia menegaskan bahwa ASN Pemkot Balikpapan harus memegang teguh prinsip kejujuran, profesionalisme, dan tanggung jawab dalam bekerja.

“Praktik pelayanan publik yang baik harus dimulai dari pegawainya. Integritas pribadi menjadi benteng pertama melawan penyimpangan,” ujarnya.

Lebih jauh, Bagus mengajak masyarakat untuk berperan aktif sebagai mitra pemerintah dalam pengawasan. Menurutnya, suara publik, masukan, dan keberanian melaporkan dugaan pelanggaran merupakan kekuatan yang dapat memperkuat budaya antikorupsi.

Ia juga meminta institusi pendidikan, komunitas, dan dunia usaha menanamkan nilai-nilai antikorupsi kepada generasi muda sejak dini.

“Budaya antikorupsi harus dibangun dari rumah, sekolah, hingga lingkungan kerja. Ketika nilai integritas dipegang oleh semua orang, kita bisa menciptakan pemerintahan dan masyarakat yang lebih adil,” tegasnya.

Bagus menutup sambutannya dengan ajakan agar peringatan Hakordia 2025 menjadi momentum memperbaharui tekad untuk mencegah dan memerangi korupsi.

“Mulai dari diri dan dari hal yang kecil, mari kita satukan langkah demi masa depan yang lebih bersih dan berintegritas,” pungkasnya.(**)

 

Tags: Antikorupsi BalikpapanHakordia 2025Integritas ASNMCP KPK Balikpapanpemberantasan korupsiPemerintah Kota Balikpapanreformasi birokrasiSatukan Aksi Basmi KorupsiWakil Wali Kota Balikpapan

Berita Lainnya

Gudang Masjid Assolihin Tarakan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp200 Juta
Daerah

Gudang Masjid Assolihin Tarakan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp200 Juta

28 Januari 2026 20:09
Daerah

Aksi Penipuan Catut Nama Bupati Tana Tidung, Masyarakat Diminta Hati-Hati

28 Januari 2026 19:44
Peringatan Hari Desa 2026 di Malinau, Pemkab Tana Tidung Borong Penghargaan
Daerah

Peringatan Hari Desa 2026 di Malinau, Pemkab Tana Tidung Borong Penghargaan

28 Januari 2026 18:51
Daerah

Penyuluh KB Bulungan Hadapi Tantangan Perceraian dan Stunting, Bupati Syarwani Tekankan Kolaborasi

28 Januari 2026 18:41
Pemkab Bulungan Fokus Tuntaskan Kebun Raya Bundayati Jelang Peluncuran
Daerah

Pemkab Bulungan Fokus Tuntaskan Kebun Raya Bundayati Jelang Peluncuran

28 Januari 2026 17:00
Bupati Bulungan dan Bapas Tarakan Sinergi Tingkatkan Pembinaan Warga Binaan
Daerah

Bupati Bulungan dan Bapas Tarakan Sinergi Tingkatkan Pembinaan Warga Binaan

28 Januari 2026 16:49
Next Post
Disperindagkop Kaltara Tegaskan NIB Syarat Mutlak UMKM Terima Bantuan Pemerintah

Disperindagkop Kaltara Tegaskan NIB Syarat Mutlak UMKM Terima Bantuan Pemerintah

Anggota DPRD Kaltara Komaruddin Tekankan Pentingnya PJU di Gang Permukiman Warga Tarakan

Anggota DPRD Kaltara Komaruddin Tekankan Pentingnya PJU di Gang Permukiman Warga Tarakan

DLH Tarakan Tegaskan Larangan Penambatan Kapal di Pagar Taman Berlabuh Lingkas Ujung

DLH Tarakan Tegaskan Larangan Penambatan Kapal di Pagar Taman Berlabuh Lingkas Ujung

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami
  • Karantina Kaltim Gagalkan Penyelundupan 2.865 Burung Asal Sulawesi di Pelabuhan Semayang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Karantina Kaltim Musnahkan Ribuan Bangkai Burung Hasil Penyelundupan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kisah Zidane, Mahasiswa Kedokteran UBT dari Perbatasan Tembus Ketatnya Beasiswa Sobat Bumi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Satu Ekor Buaya di Embung Persemaian Berhasil Ditangkap, Diduga Masih Ada Predator Lain Berkeliaran

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mubes VII PDKT di IKN, Wagub Kaltara Tekankan Persatuan dan Budaya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • Kantah Kota Balikpapan
  • Kementrian ATR/BPN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

Nuansa Budaya Warnai Peringatan Hari Desa di Pulau Sapi

Nuansa Budaya Warnai Peringatan Hari Desa di Pulau Sapi

28 Januari 2026 21:02
Gudang Masjid Assolihin Tarakan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp200 Juta

Gudang Masjid Assolihin Tarakan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp200 Juta

28 Januari 2026 20:09
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

error: Content is protected !!
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP