TARAKAN – Empat orang mendaftar sebagai calon formatur Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Tarakan yang akan bertarung memperebutkan kursi Ketua. Dari ke empat orang tersebut, ada nama Ketua DPD PAN Kota Tarakan periode sebelumnya Khaeruddin Arief Hidayat kembali mendaftar.
“Ada empat calon formatur DPD PAN Kota Tarakan yang sudah mendaftar sampai penutupan 24 Desember 2020 lalu diantaranya H, Khaeruddin Arief Hidayat, Harjo Solaika, Afandi Kamaruddin dan saya sendiri Dewantara,” kata Ketua Steering Commite (SC) Penjaringan Calon anggota Formatur DPD PAN Kota Tarakan Dewantara, Selasa (29/12/20).
Musyawarah Daerah (Musda) ke VI DPD PAN Kota Tarakan, rencananya dilaksanakan Januari 2021. Ini untuk menjalankan amanat AD/ART PAN dan Intruksi Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Kalimantan Utara.
“Untuk Musda diinfokan bulan Januari dan kapan waktu yang tepat semuanya tergantung DPP PAN. SC juga telah menyelesaikan tugas pertamanya pendaftaran calon formatur,” ujarnya.
Musda rencananya digelar serentak secara virtual menunggu dijadwalkan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN regional Kaltara termasuk 4 Kabupaten lainnya. “Untuk sentral Musda virtual sementara dipusatkan di kantor DPD PAN Kota Tarakan,” bebernya.
Pemilik suara di DPD PAN Kota Tarakan, diantaranya satu orang dari pengurus BM PAN ditambah pengurus Perempuan Amanat Nasional (PUAN) dan satu orang anggota Majelis Pertimbangan Partai.
“Selain itu Ketua dan Sekretaris DPC 4 (empat) Kecamatan, dan juga ketua Dewan Pimpinan Ranting (DPRan), juga memiliki hak suara dalam Musda nanti,” tutupnya.(mt)