BULUNGAN – Kasat Polresta Bulungan mendampingi Dir Binmas Polda Kaltara dalam rangka supervisi dan pembinaan pos kamling di wilayah Kabupaten Bulungan, Senin (10/9/2025).
Hadir langsung dalam kesempatan ini, Kasat Binmas Polresta Bulungan IPTU Bernad Firman Siregar S.H berserta personil sat binmas Polresta Bulungan.
Adapun tempat kegiatan salah satunya yakni Pos Kamling Jl. Manggis II Kel Tanjung Selor Hilir, Kabupaten Bulungan.
Kasat Binmas Polresta Bulungan menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka meningkatkan keamanan di wilayah Kabupaten Bulungan.
Dir Binmas Polda Kaltara, Kombes Pol Try Handoko Wijaya Putra, S.I.K menyampaikan pentingnya kegiatan supervisi dan pembinaan Pos Kamling.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturrahmi antara polisi dengan masyarakat, sehingga tercipta hubungan dan sinergitas yang baik bersama polisi dan rakyat.
Dalam kesempatan ini, Dir Binmas Polda Kaltara juga memberikan beberapa imbauan kepada petugas Pos Kamling.
Adapun himbauan yang diberikan yaitu,
1 . Memberikan call center 110
2. Melaporkan segara kepada pihak yang berwajib jika menemukan pelanggaran yang menyangkut unsur pidana
3. Tetap waspada dalam menjalankan giat patroli di jam rawan
4. Mengutamakan sikap yang humanis jika menemukan permasalahan menyangkut tentang warga
5. Selalu berkoordinasi dengan petugas polri, RW ataupun RT setempat jika mendapatkan kendala dalam pelaksanaan kegiatan penjagaan pos kamling.
6. Menghimbau kepada ketua RW/RT dan warga masyarakat agar dapat mendirikan Pos Kamling untuk menjaga harkamtibmas
7. Bijak dalam menerima dan memberikan informasi-informasi serta jangan mudah terprovokasi oleh Pihak-pihak tertentu
(**)
Discussion about this post