TANA TIDUNG – Pemerintah Kabupaten Tana Tidung bersama instansi terkait terus menggalakkan program vaksinasi kepada masyarakat.
Berbagai cara dilakukan agar seluruh masyarakat KTT mendapatkan suntik vaksin, mulai vaksinasi secara massal hingga door to door atau jemput bola.
“Mereka melakukan vaksinasi dengan cara door to door ke rumah-rumah warga. Aksi ini dilakukan khususnya di pelosok daerah Kabupaten Tana Tidung,” ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Tana Tidung, Hanna Juniar, Rabu (12/1/2022).
Vaksinasi door to door ini ampuh, untuk meningkatkan partisipasi masyarakat khususnya di pedalaman untuk mengikuti vaksinasi.
Total sasaran vaksin di Kabupaten Tana Tidung sebanyak 19.371 orang, sasaran yang telah di vaksin dosis pertama 14.351 (74 %) dosis kedua 10.032 (52 %) terdiri dari SDM kesehatan, lansia, petugas publik, masyarakat umum, dan remaja.
Hana Juniar mengatakan, dengan tingginya capaian vaksinasi ini, kasus baru positif Covid-19 sudah mulai jarang ditemukan.
“Selama dua bulan terakhir, kasus Covid-19 mulai jarang ditemukan, sampai dengan minggu ke 2 Januari total kasus positif total 5 orang,” pungkasnya. (her/Iik)
Discussion about this post