TARAKAN – Hari ini secara serentak seluruh indonesia pada pukul 10.17 Wib atau 11.17 Wita, seluruh rakyat Indonesia memberikan penghormatan kepada bendera merah putih pada saat detik detik proklamasi selama 3 menit, Senin (17/8/2020).
Penghormatan selama 3 menit juga dilaksanakan di kota Tarakan yang dipusatkan di simpang 4 GTM, hadir dalam kegiatan ini Kapolres Tarakan AKBP Fillol Praja Arthadira dan Komandan Kodim 0907 Tarakan Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto.
Usai mengikuti pelaksanaan kegiatan, Dandim 0907 Tarakan, Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto mengajak dan mengimbau masyarakat untuk merdeka dari Covid-19.
“Saya mengimbau masyarakat bahwa kita harus merdeka seutuhnya, merdeka bangsa kita dan merdeka dari Covid-19, dengan cara apa mentaati peraturan protokol kesehatan,” imbaunya.
Dandim mengatakan bahwa masih banyak orang yang tidak menggunakan masker dengan berbagai macam alasan. hal ini menunjukan bahwa kita sendiri belum taat belum patuh terhadap protokol kesehatan.
“Saat ini kita liat sendiri sudah banyak sekali tambahan – tambahan kasus perhari nya baik nasional maupun hari ini Tarakan bertambah 1 lagi,” katanya.
Hal ini diharapkan supaya dalam momen kemerdekaan ini masyarakat harus merdeka semerdeka mungkin, termasuk dari ancaman Covid-19.
“Saya imbau kepada seluruh masyarakat bagi anda yang tidak percaya dengan Covid-19 tolong hargai orang yang percaya dengan Covid-19 selalu gunakan masker. memang kalau belum kena belum percaya nanti kalau sudah kena baru percaya,” tegasnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan masker untuk menyelamatkan kita semua, bukan untuk kepentingan satu dua orang, selamatkan dulu diri kita dan orang lain.
“Yang perlu saya sampaikan kita harus merdeka semerdeka mungkin merdeka kita beraktivitas merdeka kita dari Covid-19 dengan cara taati patuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.
Dalam kesempatan ini Dandim bersama Kapolres juga membagikan masker kepada pengendara yang tidak memakai masker sekaligus memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan. (wic/Iik)















Discussion about this post