• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Daerah

Resmikan RS Tzu Chi, Presiden Imbau Masyarakat Berobat di Dalam Negeri

by Redaksi
15 Juni 2023 22:21
in Daerah, Nasional
A A
0

JAKARTA -Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan Rumah Sakit (RS) Tzu Chi Hospital yang berlokasi di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta, pada Rabu, 14 Juni 2023. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengapresiasi pembangunan rumah sakit yang dinilainya memiliki peralatan yang modern dan canggih.

“Saya sangat menghargai pembangunan rumah sakit ini, rumah sakit dengan kapasitas 576 kamar, dengan sarana dan prasarana, peralatan rumah sakit yang begitu sangat canggih,” ujar Presiden.

Baca Juga

“Anak Sekecil Itu Disuruh Jadi Wapres”

Duet Maut DS & RG

Upstream Oil and Gas Meeting 2025, Tana Tidung Perkuat Peran Daerah dalam Energi

DS Terharu Terima Aspirasi Lembaga Adat 

Kehadiran rumah sakit canggih dan modern, lanjut Presiden, diharapkan dapat mengurangi jumlah masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri. Menurut Presiden, hampir 1 juta orang Indonesia pergi berobat ke luar negeri setiap tahunnya yang berimbas pada hilangnya devisa negara.

“Kita kehilangan devisa karena bayarnya ke luar negeri, kehilangan devisa 11,5 miliar US _dollar_, Rp170 triliun hilang gara-gara berobat ke luar negeri. Sekarang stop, pergi saja ke Tzu Chi Hospital,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Presiden menegaskan bahwa kualitas dokter-dokter di Indonesia tidak kalah baik dengan dokter di luar negeri. Namun, Presiden mengakui bahwa dari sisi peralatan, rumah sakit di luar negeri masih lebih baik.

Presiden kemudian memerinci masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri itu 60 persennya berasal dari Jakarta, 15 persen dari Surabaya, dan sisanya dari kota-kota lain seperti Medan dan Batam. Dari jumlah tersebut, yang paling banyak dicari yaitu pengobatan kanker atau onkologi, ortopedi, gigi, hingga bedah kecantikan.

“Onkologi, kanker, ini ke luar negeri karena di sini dianggap mungkin peralatannya kurang baik. Ortopedi, ini tulang, sendi, otot. Gigi, urusan gigi saja ke luar negeri, dan ini ibu-ibu yang paling banyak, kecantikan dan bedah estetika, berarti ini operasi plastik banyak yang ke luar negeri,” jelas Presiden.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menyempatkan berkeliling rumah sakit tersebut untuk meninjau sejumlah fasilitas dan peralatan canggih yang tersedia. Peralatan tersebut antara lain Advanced 4D Cardiac MRI 3 Tesla, 4D CT-Scan 512 Slices, 3D Mamografi, rehabilitasi robotik, Elekta Linac Versa HD, PET/CT dan SPEC/CT, serta kamar operasi _hybrid_ yang dilengkapi dengan CT-Scan dan Robotic C-Arm sehingga mempermudah jalannya operasi dan meningkatkan keselamatan pasien.

Dalam kesempatan terpisah, Direktur Utama Rumah Sakit Tzu Chi Hospital, Gunawan Susanto, menjelaskan bahwa RS Tzu Chi Hospital memiliki lima unggulan yakni pelayanan sumsum tulang, pelayanan paliatif, pelayanan untuk kanker, pelayanan ibu dan anak, dan pelayanan penyakit stroke. Selain itu, RS juga menyediakan fasilitas layanan satu atap _(one stop service)_ untuk memudahkan pasien dan keluarga.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam acara tersebut yakni Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Tsai Liu Su Mei, Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Medika Sugianto Kusuma, dan Direktur Utama Rumah Sakit Tzu Chi Hospital Gunawan Susanto.(*)

Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

 

Tags: borneoFbFokusborneoFokusHeadlineNasionalPresiden JokowidodoRumah Sakit Tzu Chi
ShareTweetSendShareSend

Berita Lainnya

Hasan Basri Klarifikasi Isu Beasiswa KIP, Penyaluran Dana Langsung ke Rekening Mahasiswa
Daerah

“Anak Sekecil Itu Disuruh Jadi Wapres”

31 Oktober 2025 16:44
Duet Maut DS & RG
Nasional

Duet Maut DS & RG

31 Oktober 2025 09:38
Daerah

Upstream Oil and Gas Meeting 2025, Tana Tidung Perkuat Peran Daerah dalam Energi

31 Oktober 2025 08:00
DS Terharu Terima Aspirasi Lembaga Adat 
Nasional

DS Terharu Terima Aspirasi Lembaga Adat 

31 Oktober 2025 07:45
Daerah

Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Kebakaran di Baru Ilir Balikpapan

30 Oktober 2025 21:37
Daerah

Wabup Tana Tidung Buka Sosialisasi Kepegawaian Tahun 2025: Dorong ASN Lebih Profesional dan Disiplin

30 Oktober 2025 17:43
Next Post

HUT Bhayangkara Ke-77, Polres Tana Tidung Gelar Olahraga Bersama Forkopimda dan Masyarakat

Bupati Ibrahim Ali Optimis Kafilah Tana Tidung Juara Umum MTQ Ke-VIII Tingkat Provinsi Kaltara

Tingkatkan Sinergitas Pemda Bulungan dan Polri

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Terlaris

  • Warga Tawarkan Damai Jual Lahan Rp500 Ribu per Meter, PT PRI Pilih Jalur Appraisal

    Warga Tawarkan Damai Jual Lahan Rp500 Ribu per Meter, PT PRI Pilih Jalur Appraisal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • “Anak Sekecil Itu Disuruh Jadi Wapres”

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kado Sumpah Pemuda, Pemkot Tarakan Apresiasi 21 Tokoh Muda Inspiratif Tahun 2025

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Diskusi Akal Sehat di Kaltara: Rocky Gerung Tantang Aktivis Lokal Jadi Agen Perubahan Global

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mediasi Harga Lahan Buntu, DPRD Tarakan Dorong PT. PRI-Warga Buka Dialog Terbuka

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

Dua Hari Penuh Inspirasi: Otorita IKN Dorong Tata Kelola Data Cerdas di NCSC 2025

1 November 2025 07:05
RDP Bahas Perbaikan Lingkungan dan Mediasi Konflik Lahan PT PRI, DPRD Tarakan Dorong Solusi Komprehensif

RDP Bahas Perbaikan Lingkungan dan Mediasi Konflik Lahan PT PRI, DPRD Tarakan Dorong Solusi Komprehensif

31 Oktober 2025 22:26
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP