TARAKAN – Bentrokan antar sesama mahasiswa kembali pecah di Kampus Universitas Borneo Tarakan, Rabu (1/11/23). Bentrokan yang terjadi mulai pukul 15.00 wita tersebut, melibatkan ratusan mahasiswa.
Berdasarkan video yang beredar di media sosial, tampak sesama mahasiswa saling baku hantam dan kejar-kejaran. Bahkan beberapa mahasiswa terlihat membawa kayu dan saling lempar batu.
“Kami tadi kaget tiba-tiba ada bentrokan, itu kan pas lagi belajar ada mata kuliah,” kata salah satu mahasiswa Fakultas Hukum UBT yang tidak mau disebutkan namanya.
“Beberapa mahasiswa yang tidak tahu permasalahan pun ikut diserang, makanya kami dipulangkan. Pintu gerbang masuk kampus sudah dijaga polisi orang, jadi dari mau masuk tidak boleh,” tambah mahasiswa semester 3 itu.
Sementara itu, pemicu terjadinya bentrokan, masih belum diketahui. Akibat kejadian tersebut, dua mahasiswa mengalami luka di kepala dan punggung serta mendapatkan perawatan medis.
Antisipasi bentrok susulan, pihak kepolisian juga sudah berjaga-jaga di Kampus UBT. Bentrokan antar sesama mahasiswa ini, sudah beberapa kali terjadi di Kampus UBT.(**)