Menu

Mode Gelap

Daerah · 29 Nov 2023 10:52 WITA ·

2024, Walikota Tarakan Kembali Naikan Insentif RT Jadi 1,2 Juta


					Walikota Tarakan dr. Khairul saat membuka kegiatan peningkatan kapasitas Ketua RT. Foto : Humas Pemkot Tarakan. Perbesar

Walikota Tarakan dr. Khairul saat membuka kegiatan peningkatan kapasitas Ketua RT. Foto : Humas Pemkot Tarakan.

TARAKAN – Tahun 2024, Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, kembali akan menaikan insentif bagi Ketua Rukun Tetangga (RT). Kenaikan tersebut, untuk memenuhi janji kampanye sebelum menjabat Walikota Tarakan.

Tahun 2023 ini, dikatakan Walikota insentif RT sudah dinaikan Rp 100 ribu. Hanya saja, pemberian insentif tidak merata semua RT mendapatkan harus ada  feedback atau imbal baliknya.

“Kami berharap bahwa kenaikan itu tidak gratis. Artinya harus ada juga feedback, makanya ada penilaian kinerja misalnya tentang kebersihan indikatornya berapa bobotnya, keamanan berapa, dukungan RT dalam peningkatan PAD melalui PBB itu menjadi penilaian yang nanti diakumulasi prosentase kinerja dan itu dikalikan dengan jumlah uang,” kata walikota kepada media online Fokusborneo.com, Rabu (29/11/23).

width"450"

Baca juga : APBD Tarakan Diketok Rp 1,2 Triliun, Walikota Sebut Ada Kenaikan

Untuk tahun 2024, ditambahkannya insentif RT kembali akan dinaikan menjadi Rp 200 ribu sesuai janji politiknya saat kampanye sebelum menjabat Walikota. Sehingga total insentif Ketua RT menjadi Rp 1,2 juta.

“Kayaknya kenaikkannya sesuai janji saya Rp 1,1 juta sampai Rp 1,2 juta. Jadi yang kenaikan Rp 100 ribu pada tahun ini, tahun depan menjadi Rp 200 ribu,” ujarnya.

Tambahan Rp 200 ribu ini, kata Walikota diberikan sesuai hasil penilaian kinerjanya. Sedangkan untuk insentif Rp 1 juta, tetap diberikan merata kepada semua Ketua RT.

“Kami lihat memang kinerja Ketua RT kan berbeda-beda ini, ada yang sangat peduli, ada yang peduli, ada yang kurang peduli, ada bahkan tidak peduli. Sehingga kita mau menilai supaya ada feedback lah dan harapan kita ada dampak dari kenaikan insentif itu,” tutupnya.(Mt)

Print Friendly, PDF & Email
Artikel ini telah dibaca 1,007 kali

blank badge-check

Redaksi

blank blank blank blank
Baca Lainnya

Lapas Tarakan Bekerjasama RSUD dr Jusuf SK Edukasi Bahaya Narkoba ke Warga Binaan

27 Juli 2024 - 10:02 WITA

blank

Kolaborasi Kementerian Kesehatan, KPK, BPKP dan BPJS Kesehatan dalam Pencegahan dan Penanganan Fraud

27 Juli 2024 - 07:53 WITA

blank

Titip Sendal, Cerminan Korupsi Dalam Kehidupan Setiap Hari

27 Juli 2024 - 07:28 WITA

blank

KUPP Sungai Nyamuk Raih Penghargaan Kehumasan

26 Juli 2024 - 11:03 WITA

blank

Persiapan Upacara  HUT 17 Agustus  dI IKN, SAMS Sepinggan Merubah  Flow Pickup Zone

26 Juli 2024 - 07:41 WITA

blank

Ketua Umum PSI Dukung Ibrahim Ali – Sabri

25 Juli 2024 - 20:14 WITA

blank
Trending di Daerah