TARAKAN – Tingginya animo peserta penjaringan bakal calon kepala daerah di hampir seluruh provinsi di Kaltara, akhirnya membuat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memutuskan untuk memperpanjang masa pendaftaran.
Ketua Penjaringan Calon Kepala Daerah (Cakada) DPC PDIP Kota Tarakan, Mustakim mengatakan perpanjangan masa pendaftaran ini disampaikan dalam rapat zoom tingkat DPD PDIP, Rabu (1/5/24).

“Disampaikan langsung Sekretaris DPD PDIP Pak Datu Yasir, kita penambahan waktu dari sekarang tanggal 1 sampai 8 Mei untuk semua jenjang, Wali Kota dan wakilnya di semua Kabupaten Kota di Kaltara,” ujarnya.
Sedianya penutupan pendaftaran calon dilakukan 1 Mei, namun mengingat sampai saat ini di 5 Kabupaten Kota baru Tarakan yang memiliki pendaftar calon wali kota, yaitu dr. Khairul. Harapan DPD PDIP, memungkinkan kader potensi yang ada di PDIP juga segera mengambil formulir.
“Nanti setelah diplenokan di DPC, akan dibawa ke DPD dan dikirim ke DPP untuk menjadi pertimbangan apakah kader atau non kader yang bisa dilirik berpasangan dengan calon didukung PDIP,” terangnya.
Bisa saja nantinya calon yang akan diusung tidak hanya membawa rekomendasi dari PDIP untuk maju sebagai calon wali kota tetapi berpasangan dengan kader dari
PDIP.Komunikasi PDIP sendiri sebenarnya sudah banyak yang terbangun, dari kader PDIP. Namun, masih belum mengambilnya formulir pendaftaran.
“Saya sendiri dan Pak Sutrisno yang saat ini termasuk struktur Bendara PDIP. Cuma alasannya belum tahu kenapa belum mendaftar, apakah masih rapat tim atau seperti apa. Padahal peluang juga sama, keputusan kan di DPP nantinya,” imbuhnya.
Dari DPD PDIP nantinya sudah harus menyetorkan nama bakal calon yang sudah mendaftar dan menyerahkan berkas ke DPP paling lama 30 Mei. Sedangkan 24 sampai 26 Mei akan ada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang dihadiri seluruh pengurus inti untuk mengembalikan semua berkas calon kepala daerah di tingkat kabupaten kota maupun provinsi.
“Harapan kami, khusus DPC PDIP Tarakan bagi calon wali kota atau wakil wali kota masih terbuka untuk mendaftar. Kami tunggu kedatangan calon yang mau mengambil formulir ke Sekretariat DPC Kota Tarakan,” tandasnya.(**)