TANA TIDUNG – Ratusan masyarakat mengikuti lomba tracking dan jalan sehat dalam rangka HUT Desa Sapari yang ke-8 tahun yang dilaksanakan di Lapangan Kusuma Bangsa, Desa Sapari, Sabtu, (18/11/2023) pagi
Lomba tracking dan jalan sehat dihadiri Bupati Tana Tidung Ibrahim Ali sekaligus membuka acara, Kadis Pariwisata, Camat Muruk Rian, Ketua Tim penggerak PKK Kabupaten Tana Tidung dan Anggota PKK.
Bupati Tana Tidung menyampaikan selamat HUT yang ke-8 Desa Sapari semoga dengan HUT Desa Sapari tahun ini akan semakin sinergi dan semakin cepat pembangunan di Kabupaten Tana Tidung dalam berbagai aspek sesuai dengan program strategis dan prioritas.


“Dengan adanya kegiatan lomba tracking dan jalan sehat ini akan semakin mempererat silahturahmi dan solidaritas masyarakat desa untuk pembangunan,” ucapnya.
Bupati Tana Tidung juga berharap, “Dengan diselenggarakan kegiatan lomba tracking dan jalan sehat ini menjadi wasilah terciptanya percepatan program pembangunan di Kabupaten Tana Tidung terutama dalam mewujudkan KTT berdaya melalui program pembangunan di desa terutama dalam mempromosikan potensi wisata desa baik dari potensi lingkungan, pertanian, Budidaya dan budi Masyarakatnya,” ungkap bupati Tana Tidung. (her/Iik)