• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Opini

DS Vokalis Kaltara (1)

by Redaksi
19 Oktober 2021 13:57
in Opini
A A
0
Aldera Pius

Doddy Irvan Imawan (Pai).

Perawakannya sedang. Sorot matanya tajam. Nada suaranya tegas, khas orang Batak. Dia adalah Deddy Yevry Hanteru Sitorus (DS). Anggota DPR RI, Dapil Kalimantan Utara. Tak terasa sudah 2 tahun, Ia berkantor di Senayan. Bagaimana perjalanan kariernya? Siapa mentornya? Apa saja yang sudah dia kerjakan? Bagaimana Ia berjuang untuk pembangunan Kaltara? Berikut kisahnya.

Oleh: Doddy Irvan (pai)

DS memang beda. Sejak terpilih menjadi anggota DPR pemilu lalu, Ia terkenal vokal. Tak banyak, wakil rakyat yang memilih jalan heroik seperti dirinya. Mayoritas malah berjalan dikesunyian. Cendrung pasif.

Baca Juga

Begini Cara Thailand Memajukan UMKM dan Memuliakan PKL

Mikroprudensial sebagai Jangkar Pertumbuhan Ekonomi: Meningkatkan Inklusi Keuangan Melalui Peran E-Wallet

Polri Harus Transparan dan Partisipatif Membendung “Wabah” Paham Radikal Neo Nazi-White Supremacy

Sawit, Banjir, dan Kelemahan Tata Kelola Lingkungan

Makanya jangan heran, warga Kaltara sering menyaksikan wajah DS di tv-tv nasional dalam acara talkshow. Bukan sekadar bicara Kaltara, tapi Indonesia. DS kerap diminta partainya PDIP, untuk berdebat. Bahkan, di Pilpres lalu, DS kerap tampil mewakili kubu Jokowi-Ma’ruf Amien menghadapi kubu Prabowo-Sandi.
Nah, dalam sesi debat inilah karakter aslinya keluar.

Tak jarang, lawan debatnya dibuatnya keteteran. Bukan hanya suaranya yang lantang, tapi materi bicaranya daging semua.

“Kalau sudah bicara kepentingan rakyat, kemana pun gue jabanin,” kata pria kelahiran Pematang Siantar, Sumatera Utara itu.

Sikap DS ini bukan tuntutan skenario seperti dalam sinetron.Tapi terbentuk karena dia matang sebagai aktivis laingkungan di tanah leluhurnya, Sumatera Utara. Lihat saja, PT Indorayon Pulp & Paper, dia lawan. Tahun 1992 DS sudah membuat pusing Indorayon. Bersama rekan-rekannya, dia memobilisasi rakyat untuk memprotes pencemaran pabrik kertas itu.

Indorayon ini bukan perusahaan kaleng-kaleng. Perusahaan raksasa ini milik Soekanto Tanoto. Konglomerat yang dikenal dekat dengan penguasa orde baru.

“Kalau hanya diintrogasi aparat, apalagi teror, gue udah kenyang bro. Itu yang membuat gue menjadi Deddy seperti hari ini. Kebawa sampai sekarang. Gue tuh, kadang susah ngerem kalau bicara kepentingan rakyat,” tegas ayah tiga anak ini mengenang masa lalunya.

Puncaknya tahun 1997, DS memobilisasi demo besar-besaran memperotes Indorayon. Setelah merasa cukup sudah berjuang bersama rakyat Sumut, dia pindah ke Jakarta. Pergerakannya tetap berada dipusaran aktivis lingkungan. DS dekat dengan ratu lingkungan hidup Indonesia Emmy Hafid. Makanya DS tak bisa menyembunyikan kesedihannya ketika mendengar kabar mentornya itu meninggal dunia beberapa waktu lalu. DS sampai menulis obituari mengenang Emmy Hafid di akun Facebook miliknya. DS merasa begitu kehilangan. Ia menganggap pentolan Walhi itu sebagai kakak dan gurunya.

“Mbak Emmy banyak mengajarkan gue soal makna perjuangan. Mementingkan urusan rakyat dibandingkan diri sendiri,” kenangnya.
DS bukan seperti Didi Petet dalam film Kabayan Saba Kota, yang celingak-celinguk setelah sampai di ibu kota. Walau dari daerah, dia cepat beradaptasi ditengah hiruk pikuk Jakarta yang mulai memanas jelang reformasi. Lawannya pun berubah, bukan Indorayon lagi. Tapi Soeharto. Presiden Indonesia yang sudah berkuasa 32 tahun.

Pasca reformasi, DS makin aktif disejumlah LSM dan NGO Internasional. Seperti Koalisi Anti Utang (KAU), South East Council for Food Security and Fair Trade (SEACON). Asian NGO Coalition on Rural Develompment and Agrarian Reforn (ANGOC) dan beberapa organisasi lainnya.

DS ternyata tidak hanya aktif di LSM. Dia juga memperdalam ilmu di sekolah formal. Ijazah S1 yang sudah dia kantongi
dari Universitas Simalungun, dilanjautkan ke Inggris. Tahun 2006 DS menempuh S2 Political Commucation Advocacy & Campaigining, Kingston University.

Sebagai aktivis, DS termasuk paket lengkap. Berpengalaman di lapangan dan memiliki ilmu formal di bangku kuliah. Ini sudah lebih dari cukup sebagai pintu masuk ke partai politik, sebagai jenjang karier seorang aktivis.
DS memilih bergabung di PDIP. Partai wong cilik ini dekat dengan idiologi yang diyakininya. Karier politiknya lumayan moncer. Bak jalan tol. Sebagai New Kids On The Block, DS bisa menembus jajaran elite kandang banteng.

Dimulai dari menangani berbagai pilkada sebagai utusan DPP, kinerjanya dianggap luar biasa. Terutama memenangkan Pilkada pertama Kaltara. Diawal kampanye, pasangan yang diusung PDIP Irianto Lambrie-Udin Hianggio hasil surveinya masih selisih dua digit dari Jusuf SK-Marthen Billa. Sebagai jenderal lapangan DS bersama tim PDIP dan relawan melakukan strategi dor to dor. Hasilnya berbalik. Irianto-Udin Hianggio akhirnya terpilih menjadi pasangan gubernur dan wakil gubernur di provinsi ke 34 itu.

Tentu, seperti biasa setiap keberhasilan pasti ada reward. Nah, DS pun mendapat tugas menjadi caleg DPR RI di Dapil Kaltara. Kok Kaltara? Mengapa bukan di Sumatera Utara, kampungnya.
“Mungkin partai melihat jejak gue di Kaltara bagus. Dan peluang menangnya besar,” kilahnya.
Ternyata benar. DS merebut satu kursi di dapil Kaltara. Bahkan meraih suara terbesar. Pujian mengalir. DS bak kuda hitam ditengah hutan belantara yang sedang berjingkrak. Tapi tak sedikit pula yang mencibirnya. Apalagi, dia satu-satunya caleg –mungkin di Indonesia– yang kampanye pakai helikopter.

“Rezeki anak soleh. Lagi susah eh… Ada aja yang minjamin heli,” katanya berseloroh.
Tidak terasa, Oktober ini sudah memasuki tahun ketiga kiprahnya di Komisi 6 DPR RI. Bagaimana kinerjanya di Senayan? Apa saja yang sudah Ia perjuangkan? Dan langkah politik apa yang tengah Ia siapkan? (pai/bersambung)

Tags: borneoDapil kaltaraDeddy SitorusDPR RIFbfokus BorneoFokusPDI-Perjuangansenayan
ShareTweetSendShareSend

Berita Lainnya

Begini Cara Thailand Memajukan UMKM dan Memuliakan PKL
Ekonomi

Begini Cara Thailand Memajukan UMKM dan Memuliakan PKL

11 Januari 2026 19:22
Mikroprudensial sebagai Jangkar Pertumbuhan Ekonomi: Meningkatkan Inklusi Keuangan Melalui Peran E-Wallet
Ekonomi

Mikroprudensial sebagai Jangkar Pertumbuhan Ekonomi: Meningkatkan Inklusi Keuangan Melalui Peran E-Wallet

8 Januari 2026 11:42
Polri Harus Transparan dan Partisipatif Membendung “Wabah” Paham Radikal Neo Nazi-White Supremacy
Opini

Polri Harus Transparan dan Partisipatif Membendung “Wabah” Paham Radikal Neo Nazi-White Supremacy

6 Januari 2026 15:27
Sawit, Banjir, dan Kelemahan Tata Kelola Lingkungan
Opini

Sawit, Banjir, dan Kelemahan Tata Kelola Lingkungan

2 Januari 2026 08:53
Pengawasan PDPB, Upaya Bawaslu Jaga Akurasi Data Pemilih Untuk Pemilu Mendatang
Opini

Pengawasan PDPB, Upaya Bawaslu Jaga Akurasi Data Pemilih Untuk Pemilu Mendatang

29 Desember 2025 20:02
Ibu Sehat Bahagia, Keluarga Tangguh: Dari Rahim Kesadaran Lahir Ketahanan Bangsa
Opini

Ibu Sehat Bahagia, Keluarga Tangguh: Dari Rahim Kesadaran Lahir Ketahanan Bangsa

22 Desember 2025 05:49
Next Post

Dikunjungi Presiden Jokowi, Nelayan Tarakan Pamerkan Ikan Asin Tipis

Tiba di Tana Tidung, Presiden Disambut Prosesi Adat Tepung Tawar

Apresiasi Kinerja Khairul-Effendhi, Partai Hanura Berharap Kerjasama Berlanjut Hingga Pilkada 2024

Apresiasi Kinerja Khairul-Effendhi, Partai Hanura Berharap Kerjasama Berlanjut Hingga Pilkada 2024

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami
  • Disdik Tana Tidung Sosialisasikan SPMB, Istilah Baru Pengganti PPDB

    SK Paruh Waktu Diserahkan Februari, Ratusan Tenaga Kerja Kembali Aktif di Tana Tidung

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • KM Logistik Nusantara V Resmi Layani Tol Laut Tarakan Januari Ini, Layani Rute Surabaya 

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tingkatkan Konektivitas, Pemprov Dorong AirAsia Buka Rute Penerbangan Tarakan-Tawau

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Menjaga Paru-Paru Tarakan, Tantangan KPH di Tengah Maraknya Perambahan dan Pemukiman

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Siapkan 4 Konter Khusus Penumpang, Imigrasi Tarakan Dukung Penerbangan Internasional di Bandara Juwata

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • Kantah Kota Balikpapan
  • Kementrian ATR/BPN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

Perkuat Ketahanan Pangan, Pengurus TMI Kota Tarakan Resmi Dilantik

16 Januari 2026 22:15

Gubernur Zainal: Kendaraan Listrik Jadi Komitmen Kaltara Menuju Energi Bersih

16 Januari 2026 22:12
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

error: Content is protected !!
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • Kementrian ATR/BPN
    • Kantah Kota Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP