• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Pendidikan

Usulan Diterima Mendikbudristek, Adri Patton Berharap Fakultas Kedokteran UBT Segera Terwujud

by Redaksi
6 Oktober 2021 16:26
in Pendidikan
A A
0
Usulan Diterima Mendikbudristek, Adri Patton Berharap Fakultas Kedokteran UBT Segera Terwujud

Gubernur Kaltara Zainal Paliwang menyerahkan usulan pembukaan Fakultas Kedokteran UBT kepada Dirjen Dikti Kemendikbudristek Prof. Nizam. Foto : Istimewa

JAKARTA – Usulan Universitas Borneo Tarakan (UBT) untuk membuka Fakultas Kedokteran mendapat respon baik dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim. Respon tersebut, disampaikan saat Rektor UBT bersama Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) mengajukan usulan ke Kementerian Dikbudristek di Jakarta, Selasa (5/10/21). 

Rektor UBT Prof. Adri Patton mengatakan dalam penyampaian usulan pembukaan Fakultas Kedokteran ke Kemendikbudristek, jajaran UBT di dampingi Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Paliwang, Anggota DPD RI Martin Billa, Ketua DPRD Provinsi Kaltara Norhayati  Andris, Wali Kota Tarakan dr. Khairul. Usulan tersebut, diterima Direktur Jenderal (Dirjen) Pendidikan Tinggi (Dikti) Prof. Nizam.

Baca Juga

Darurat Perilaku Menyimpang Pelajar di Tarakan, Dari Temuan Konten Pornografi Hingga Wacana “Masuk Barak”

Khawatir LGBT Masuk Sekolah, MUI dan DPRD Tarakan Bentuk Tim Khusus

Ini Upaya UBT Selamatkan Karir Dosen Non-ASN Kontraknya Berakhir per 31 Desember 2025

UBT Tegaskan Status Dosen Non-ASN Bukan Diberhentikan, Tapi Kontrak Berakhir per 31 Desember 2025

“Yang jelas itu mimpi saya sebagai Rektor bagaimana Universitas Borneo Tarakan (UBT) memiliki Fakultas Kedokteran. Alhamdulillah mendapat dukungan dari Pak Gubernur, Ketua DPRD, Wali Kota Tarakan, serta Bupati se Kalimantan Utara (Kaltara), kepala Dinas semuanya, para dokter dan mereka siap. Sebagai bukti nyata pak Gubernur, hari kemarin bersama-sama langsung menghadap mas Menteri yang diterima langsung Dirjen Dikti Prof. Nizam bersama tim,” kata Rektor UBT Prof. Adri Patton saat diwawancarai Fokusborneo.com melalui sambungan telepon.

Mendikbudristek Nadiem Makarim audien dengan Rektor UBT, Gubernur Kaltara dan rombongan terkait usulan pembukaan Fakultas Kedokteran UBT. Foto : Istimewa

Dijelaskan Adri Patton, saat audien, Mendikbudristek Nadiem Makarim menerima usulan UBT untuk membuka Fakultas Kedokteran. Dalam pembukaan Fakultas Kedokteran, UBT akan dibina dan dibimbing Universitas Gajah Mada (UGM).

“Pada prinsipnya pak Menteri mas Nadiem Makarim akan mendukung dan menerima usulan kita dan tinggal melengkapi. Ini segera kita lakukan dan sepulang kami dari Jakarta, akan melakukan berbagai macam proses persiapan melengkapi persyaratan-persyaratan,” ujar Adri Patton.

Dikatakan Adri Patton, untuk infrastruktur seperti ruang belajar, laboratorium termasuk rumah sakit pendidikan, semua sudah siap. Sebab di Kota Tarakan ada beberapa rumah sakit pendidikan yang bisa digunakan seperti RS. TNI AL, RSUKT dan RSUD Tarakan Provinsi.

“Pada prinsipnya mas Nadiem Makarim sangat merespon, apalagi kita di Kaltara Provinsi terbaru berada di daerah 3T. Sehingga beliau sangat menginginkan, merespon dan mendukung itu,” jelas Adri Patton.

Rektor UBT Prof. Adri Patton bersama Gubernur Kaltara Zainal Paliwang dan rombongan melakukan audien dengan Mendikbudristek Nadiem Makarim. Foto : Istimewa

Dalam pembukaan Fakultas Kedokteran, dijelaskan Adri Patton UBT membutuhkan ijin rekomendasi dari L2 Dikti, Konsil Kedokteran Indonesia, Departemen Kesehatan dan berbagai macam persyaratan lainnya. Untuk proposal, UBT sudah menyiapkan.

“Karena mendirikan Fakultas Kesehatan ini masalah nyawa manusia dan kesehatan manusia, jadi harus benar-benar dipersiapkan. Para mahasiswa yang nanti masuk adalah mereka-mereka yang memiliki kompetensi yang betul-betul berkualitas. Sehingga lulusannya tidak kalah bersaing dengan lulusan Universitas lainnya dan bisa memberikan pelayanan publik khususnya di bidang kesehatan,” beber Adri Patton.

Mewakili UBT, Adri Patton mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kaltara yang memiliki komitmen khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM). Hal ini dibuktikan dengan ikut menghadap Mendikbudristek untuk pengajuan usulan pembukaan Fakultas Kedokteran.

Pejabat UBT foto bersama Dirjen Dikti Kemendikbudristek Prof. Nizam. Foto : Istimewa

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pak Gubernur yang memiliki komitmen khususnya dalam pengembangan SDM di Kaltara sesuai dengan visi dari pada Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara yang berubah maju dan sejahtera,” ucap Adri Patton.

Adri Patton berharap 2022 Fakultas Kedokteran UBT sudah terbentuk. Meskipun pembentukan Fakultas Kedokteran sekarang sedang di moratorium, tapi untuk daerah pedalaman dan Provinsi baru serta daerah yang berada di 3T, menjadi prioritas Kemendikbudristek dan pemerintah.

“Harapannya bagaimana nantinya semua pemerintah Kabupaten dan Kota di Kaltara serta stakeholder lainnya, bisa berkolaborasi dan bersinergitas supaya program Fakultas Kedokteran bisa segera terealisasi. Harapan kita tahun 2022, sudah bisa terealisasi. Melalui bimbingan dan pembinaan dari UGM saya yakin akan segera terwujud mimpi besar saya,” harap Adri Patton.(Mt)

Tags: Dprd provinsi kaltaraFakultas KedokteranGubernur KaltaraKaltaraKemendikbudristekPemprov KaltaraProf. Adri Pattonuniversitas borneo tarakanUniversitas Gajahmada
ShareTweetSendShareSend

Berita Lainnya

Darurat Perilaku Menyimpang Pelajar di Tarakan, Dari Temuan Konten Pornografi Hingga Wacana “Masuk Barak”
Parlemen

Darurat Perilaku Menyimpang Pelajar di Tarakan, Dari Temuan Konten Pornografi Hingga Wacana “Masuk Barak”

7 Januari 2026 16:17
Khawatir LGBT Masuk Sekolah, MUI dan DPRD Tarakan Bentuk Tim Khusus
Parlemen

Khawatir LGBT Masuk Sekolah, MUI dan DPRD Tarakan Bentuk Tim Khusus

6 Januari 2026 13:47
Ini Upaya UBT Selamatkan Karir Dosen Non-ASN Kontraknya Berakhir per 31 Desember 2025
Pendidikan

Ini Upaya UBT Selamatkan Karir Dosen Non-ASN Kontraknya Berakhir per 31 Desember 2025

3 Januari 2026 06:57
UBT Tegaskan Status Dosen Non-ASN Bukan Diberhentikan, Tapi Kontrak Berakhir per 31 Desember 2025
Pendidikan

UBT Tegaskan Status Dosen Non-ASN Bukan Diberhentikan, Tapi Kontrak Berakhir per 31 Desember 2025

2 Januari 2026 18:03
Kabar Baik, Tukin Dosen UBT Segera Cair Langsung Dibayar Enam Bulan
Pendidikan

Bantah Isu Pemberhentian 14 Pegawai via Zoom, Rektor UBT Tegaskan Sudah Sesuai Prosedur 

2 Januari 2026 14:31
Supa’ad Hadianto Kawal Masa Depan Literasi Kaltara hingga Payung Hukum Raperda
Parlemen

Supa’ad Hadianto Kawal Masa Depan Literasi Kaltara hingga Payung Hukum Raperda

31 Desember 2025 16:27
Next Post

Cabor Layar Kaltara Sumbang Medali Pertama

Pemda KTT Gelar Tradisi Tolak Bala, Wabup Hendrik: Budaya Ini Patut Kita Lestarikan

Lanjut Kunker ke Malinau, Wagub Tegaskan Pentingnya Koordinasi

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami
  • UBT Tegaskan Status Dosen Non-ASN Bukan Diberhentikan, Tapi Kontrak Berakhir per 31 Desember 2025

    UBT Tegaskan Status Dosen Non-ASN Bukan Diberhentikan, Tapi Kontrak Berakhir per 31 Desember 2025

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Peternak Ayam Lokal Tarakan Resah, Masuknya Perusahaan Nasional Diduga Ancam Harga Pasar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat, Kapolda Kaltara: Kenaikan Pangkat Adalah Amanah dan Tanggung Jawab

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bantah Isu Pemberhentian 14 Pegawai via Zoom, Rektor UBT Tegaskan Sudah Sesuai Prosedur 

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • UMK Balikpapan 2026 Ditetapkan, Pemkot Tekankan Stabilitas dan Sinergi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

BI dan Pemkot Balikpapan Resmi Kick-Off Elektronifikasi Parkir Balikpapan Permai

7 Januari 2026 18:40

Bantu Pemulihan Sekolah, Personel BKO Brimob Kaltim Bersihkan Lumpur di SDN 1 Samudera Aceh Utara

7 Januari 2026 18:33
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

error: Content is protected !!
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP