• About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Fokus Borneo
Advertisement
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
    • KPH Tarakan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • Rubrik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Olah Raga
    • Sosial Budaya
    • Hiburan
    • Energi
  • Opini
No Result
View All Result
Fokus Borneo
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini
Home Daerah

KPB Sehat Bersama: Sentuhan Peduli Lewat Khitanan Massal & SADARI, Wujud Nyata Komitmen Sosial Perusahaan Terhadap Sekitar

by Redaksi
28 Mei 2025 21:53
in Daerah, Ekonomi, Nasional
A A
0

Balikpapan— Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-6, PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) kembali menegaskan komitmennya untuk tumbuh bersama masyarakat melalui program KPB Sehat Bersama. Program ini mencakup dua kegiatan utama, yakni Khitanan Massal dan Deteksi Dini Kanker Payudara (SADARI), yang menyasar masyarakat di sekitar kilang serta mitra kerja perusahaan.

Seluruh rangkaian kegiatan dipusatkan di RS Pertamina Panorama Balikpapan, dimulai dengan pemeriksaan awal pada 22-23 Mei, lalu pelaksanaan utamanya pada 24 Mei, dan ditutup dengan tindak lanjut pascakegiatan pada 27-28 Mei 2025. Sebanyak 60 anak mengikuti khitanan massal, sementara 60 perempuan berpartisipasi dalam kegiatan SADARI, yang diawali dengan health talk bersama dr. Andrian Sitompul, Sp.B.

Baca Juga

Gempa M 4,8 Tarakan Dahsyat: Pasien RS Panik, Rumah Rusak, Plafon Roboh

BMKG Tegaskan Informasi Prediksi Gempa Susulan di Tarakan Tidak Benar

BREAKING NEWS!! Gempa M4,8 Guncang Tarakan, Warga Berhamburan Keluar Rumah

DPMPTSP Tana Tidung Gelar Forum Konsultasi Publik 2025

“KPB tidak hanya ingin menjadi pilar energi masa depan, tetapi juga pilar sosial yang hadir dan dekat dengan masyarakat. Melalui khitanan massal dan SADARI, kami ingin membangun kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan secara preventif. Ini juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-6 KPB,” ujar Asep Sulaeman, VP Legal & Relations PT Kilang Pertamina Balikpapan.

Pada sesi penyuluhan SADARI, peserta diberikan pemahaman tentang pentingnya deteksi dini sebagai langkah krusial dalam mencegah dan menangani kanker payudara. Edukasi ini sangat relevan, terutama bagi perempuan usia produktif, untuk meningkatkan kesadaran terhadap risiko kanker dan pentingnya pemeriksaan rutin setiap tahun.

Program ini juga menjadi bentuk dukungan KPB terhadap Asta Cita Presiden Republik Indonesia, khususnya poin ke-4 yang menekankan pembangunan sumber daya manusia yang sehat, cerdas, dan produktif. Melalui KPB Sehat Bersama, perusahaan berkontribusi dalam menciptakan masyarakat yang sehat dan berdaya saing.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Salah satu peserta SADARI, Putri Rahima, mengungkapkan, “Ini sangat membantu, terutama bagi perempuan usia produktif seperti saya. Masih banyak yang belum sadar pentingnya SADARI. Terima kasih PT KPB, semoga terus sukses.”

Sementara itu, orang tua dari peserta khitanan bernama Erik menyampaikan harapannya agar kegiatan seperti ini dapat rutin diadakan. “Kami sangat bersyukur. Semoga kegiatan ini bisa terus dijalankan setiap tahunnya,” ungkapnya.

Apresiasi juga disampaikan oleh RS Pertamina Panorama Balikpapan yang dilibatkan sebagai mitra pelaksana. Seluruh layanan medis dilaksanakan oleh tenaga profesional sebagai bentuk sinergi dalam promosi dan pencegahan kesehatan masyarakat.
“Suatu kehormatan bagi kami dipercaya menjadi mitra pelaksana kegiatan sosial ini. Semoga menjadi berkah dan membawa manfaat luas,” tutur Direktur RS Pertamina Panorama Balikpapan, dr. Jasril Hardiyanto.

Bagi KPB, program ini bukan sekadar bentuk tanggung jawab sosial perusahaan, tetapi juga cerminan nilai keberlanjutan dan semangat gotong royong. Karena membangun kilang adalah komitmen industri, tetapi membangun kedekatan dan keberdayaan masyarakat adalah komitmen kemanusiaan.(**)

Tags: Berita EnergiborneoHeadlineKilang Pertamina BalikpapanPertamina
ShareTweetSendShareSend

Berita Lainnya

Gempa M 4,8 Tarakan Dahsyat: Pasien RS Panik, Rumah Rusak, Plafon Roboh
Daerah

Gempa M 4,8 Tarakan Dahsyat: Pasien RS Panik, Rumah Rusak, Plafon Roboh

5 November 2025 22:03
BMKG Tegaskan Informasi Prediksi Gempa Susulan di Tarakan Tidak Benar
Daerah

BMKG Tegaskan Informasi Prediksi Gempa Susulan di Tarakan Tidak Benar

5 November 2025 20:05
Daerah

BREAKING NEWS!! Gempa M4,8 Guncang Tarakan, Warga Berhamburan Keluar Rumah

5 November 2025 19:20
Daerah

DPMPTSP Tana Tidung Gelar Forum Konsultasi Publik 2025

5 November 2025 09:30
Nasional

Cerita Penumpang Bertemu Presiden Prabowo di KRL: Alhamdulillah, Sekarang Nyaman Sekali

5 November 2025 08:45
Nasional

Presiden Prabowo Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Simbol Modernisasi Transportasi Publik Jakarta

5 November 2025 08:04
Next Post

Kunjungan Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok: Perkuat Komitmen Investasi di Ibu Kota Nusantara

Audensi dengan Pemkab Bulungan, PKN STAN Sosialisasikan Pemenuhan Kebutuhan Lulusan

Ketatanegaraan di Era Digital, ULM Gelar Kuliah Umum Bersama Kapaolda Kalsel dan Rektor UBT 

Ketatanegaraan di Era Digital, ULM Gelar Kuliah Umum Bersama Kapaolda Kalsel dan Rektor UBT 

Discussion about this post

Ikuti Kami

Ikuti Kami

Berita Terlaris

  • Warga Tawarkan Damai Jual Lahan Rp500 Ribu per Meter, PT PRI Pilih Jalur Appraisal

    Warga Tawarkan Damai Jual Lahan Rp500 Ribu per Meter, PT PRI Pilih Jalur Appraisal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • “Anak Sekecil Itu Disuruh Jadi Wapres”

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mediasi Harga Lahan Buntu, DPRD Tarakan Dorong PT. PRI-Warga Buka Dialog Terbuka

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kado Sumpah Pemuda, Pemkot Tarakan Apresiasi 21 Tokoh Muda Inspiratif Tahun 2025

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tiga Tersangka Kasus Korupsi KUR di Bank BUMN Ditahan, Termasuk ASN Pemalsu Data Kependudukan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Fokus Borneo

Ikuti Kami

Rubrik

  • Advetorial
  • Daerah
  • Derap Nusantara
  • Ekonomi
  • Energi
  • Fokus
  • Hiburan
  • IKN
  • KPH Tarakan
  • Kriminal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Parlemen
  • Pemkab Bulungan
  • Pemkab Malinau
  • Pemkab Nunukan
  • Pemkab Tana Tidung
  • Pemkot Balikpapan
  • Pemkot Tarakan
  • Pemprov Kaltara
  • Pendidikan
  • Politik
  • Sosial Budaya
  • TNI Polri
  • Travel
  • Video

Recent News

Gempa M 4,8 Tarakan Dahsyat: Pasien RS Panik, Rumah Rusak, Plafon Roboh

Gempa M 4,8 Tarakan Dahsyat: Pasien RS Panik, Rumah Rusak, Plafon Roboh

5 November 2025 22:03

Otorita IKN Tanam 600 Pohon Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional

5 November 2025 20:55
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Advetorial
    • Pemprov Kaltara
    • Pemkot Tarakan
    • Pemkab Bulungan
    • Pemkab Nunukan
    • Pemkab Malinau
    • Pemkab Tana Tidung
    • Pemkot Balikpapan
  • Daerah
  • TNI Polri
  • IKN
  • Kriminal
  • Politik
    • Parlemen
  • KPH Tarakan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olah Raga
  • Sosial Budaya
  • Travel
    • Kuliner
  • Energi
  • Hiburan
  • Opini

© 2025 PT KITA MEDIA GROUP