TARAKAN – Calon anggota legeslatif (caleg) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jamaliah kembali melakukan blusukan, Minggu (28/1/24). Kali ini, blusukannya menyapa warga pesisir di Kelurahan Selumit Pantai.
Ditemani ratusan orang Relawan Sahabat Jamaliah dan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kota Tarakan Muhammad Hatta, Jamaliah menyapa warga pesisir dari pintu ke pintu untuk memperkenalkan dirinya sekaligus memohon doa dan dukungan maju caleg DPRD Kota Tarakan.
“Perkenal bu saya Jamaliah. Mohon doa dan dukungannya ya bu jangan lupa tanggal 14 Februari 2024 coblos caleg PPP nomor urut 1 ya bu,” kata Jamaliah ketika menyapa warga.

Kedatangan Jamaliah, disambut antusias warga Kelurahan Selumit Pantai. Salah satunya Mantasiah warga RT 14.

Baca juga : Blusukan, Caleg PPP Jamaliah Mohon Doa dan Dukungan Warga Selumit Pantai
Ia mendoakan Jamaliah bisa terpilih menjadi anggota DPRD Kota Tarakan mewakili warga Selumit Pantai. Apalagi Jamaliah orangnya baik dan dermawan membantu warga sedang kesusahan.

Blusukan caleg PPP Jamaliah ke daerah pesisir Selumit Pantai. Foto : Fokusborneo.com
“Semoga bu Jamaliah terpilih dan bisa mewakili kita warga Selumit Pantai di DPRD Sehingga daerah kita bisa maju seperti daerah lainnya,” ujarnya.
Hal yang sama juga disampaikan Aya warga RT 15 Selumit Pantai. Aya berharap ada wakil dari Selumit Pantai duduk di DPRD Kota Tarakan.
“Bu Jamaliah ini kan orang belakang BRI, mari kita doakan supaya beliau terpilih dan bisa mewakili kita di DPRD,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPC PPP Kota Tarakan Muhammad Hatta mengatakan selama berkampanye blusukan agar tetap santun tidak menggangu jalan. Ia juga meminta tidak menempel stiker di rumah orang tanpa seijin pemiliknya.
Baca juga : Warga Binalatung dan Karang Anyar Butuh Sekolah Baru
“Mari berkampanye santun memperkenalkan calon anggota DPRD kita, atau menyapa calon konstituen kita. Sebelum memasang stiker, kita permisi dulu jangan menempel tanpa ada permisi,” katanya.

Blusukan caleg PPP Jamaliah ke daerah pesisir Selumit Pantai. Foto : Fokusborneo.com
Muhammad Hatta menargetkan PPP bisa mendapatkan 4 kursi DPRD Kota Tarakan, jadi masing-masing dapil mininal menyumbangkan 1 kursi.
“Harapan saya dengan blusukan ini kita bisa mengenalkan calon-calon dari kami PPP. Target kami bisa mendapat 4 kursi, salah satu caleg potensial Jamaliah dari dapil 1 Tarakan Tengah,” pungkasnya.
Ketua Tim Relawan Sahabat Jamaliah, Andi Ogie menambahkan untuk Jamaliah menargetkan 3.000 suara pribadi dengan melihat dukungan yang diberikan warga.
“Target kami bu Jamaliah minimal bisa mendapat 3.000 suara pribadi. Kalau melihat antusias dan dukungan warga khususnya Selumit Pantai, saya yakin Insyak Allah bisa tercapai,” tutupnya(Mt).